Kemnaker Ungkap Nasib 1.126 Karyawan Korban PHK Yihong Novatex

1 week ago 8

loading...

Kemnaker memastikan, bahwa 1.126 eks karyawan PT Yihong Novatex bakal kembali dipekerjakan, setelah mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK) sejak awal Maret 2025 lalu. Foto/Dok

JAKARTA - Kementerian Ketenagakerjaan ( Kemnaker ) memastikan, bahwa 1.126 eks karyawan PT Yihong Novatex bakal kembali dipekerjakan, setelah mengalami pemutusan hubungan kerja ( PHK ) sejak awal Maret 2025 lalu. Adapun PT Yihong Novatex merupakan pabrik tekstil dan alas kaki di Kanci, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon.

Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (PHI JSK) Kemnaker, Indah Anggoro Putri mengatakan, ada 200 eks karyawan yang sudah kembali dipekerjakan dan ditargetkan bisa mencapai 1.126 orang secara bertahap.

Saat ini Kemnaker terus berkomunikasi dengan pemerintah daerah (pemdah) Cirebon dan manajemen Yihong Novatex terkait hal tersebut. Baca Juga: PHK Massal di Awal 2025, Akankah Ekonomi Baik-Baik Saja?

“Kita terus berkomunikasi dengan pemda Cirebon dan PT Yihong untuk terus direkrut. Sekarang yang bekerja baru 200-an tapi nanti akan ditambah lagi dari 1.126," ujar Indah saat ditemui di gedung Kemnaker, Kamis (10/4/2025).

Indah mencatat, Yihong Novatex mulai kembali memproduksi sol sepatu atau alas kaki sepatu, sehingga perusahaan akan kembali menyerap tenaga kerja.

“Untuk produksi yang sama berhenti karena buyer-nya sudah sudah menarik mesin-mesin, tapi alhamdulillah ada produksi berikutnya, apa namanya semacam sol sepatu,” paparnya.

Di sisi lain, Indah menyebut Yihong Novatex telah memenuhi hak-hak eks karyawan setelah mereka diberhentikan, seperti tunjangan hari raya (THR) hingga pesangon. “PT Yihong hak-haknya sudah dipenuhi. THR, pasangon sudah dipenuhi sebelum Lebaran, 1.126 orang sudah di PHK tapi dipenuhi haknya,” ucap dia.

(akr)

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online