Resep Oseng Tempe Ekonomis, Cocok Jadi Menu Sahur

1 month ago 36

Resep Orak Tempe dan Daging Resep Oseng Tempe Ekonomis, Cocok Jadi Menu Sahur (Foto: Dok. detikcom)

Jakarta, Insertlive -

Tempe merupakan bahan makanan yang mudah untuk diolah dan murah.

Bahan makanan yang terbuat dari kacang kedelai ini pun memiliki kandungan protein yang baik bagi tubuh.

Berikut ini resep oseng tempe yang mudah dan cocok untuk menu sahur.


DurasiTingkat KesulitanPorsi
20 menit mudah 2 porsi
Daerah Asal Masakan : original
Kategori Masakan : lauk

Bahan Bahan

  • 500 g tempe, potong dadu, goreng
  • 6 butir bawang merah, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 batang daun bawang, iris
  • ¼ sdt merica putih bubuk
  • 1 sdt kaldu ayam
  • 6 sdm kecap manis
  • 500 ml air
  • 2 sdm minyak, untuk menumis

Cara Memasak:

  1. Panaskan minyak, masukkan bawang merah dan bawang putih lalu tumis hingga harum.
  2. Masukkan merica, kecap manis, dan kaldu ayam, aduk hingga rata.
  3. Masukkan tempe dan air. Aduk rata, masak hingga kuah mengental.
  4. Masukkan daun bawang, aduk rata. Kemudian angkat dan sajikan selagi hangat.

(arm/arm)

Tonton juga video berikut:

ARTIKEL TERKAIT

Loading Loading

BACA JUGA

detikNetwork

Loading
Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online