loading...
Dewi Persikk. Foto/Instagram
JAKARTA - Ibunda Virgoun, Eva Manurung belakangan ini sering diminta tanggapannya terkait polemik yang menyeret nama Inara Rusli , mantan menantunya. Eva pun mengungkap bahwa dirinya awalnya tidak merestui rencana pernikahan Virgoun dan Inara.
Hubungan keduanya pun semakin renggang setelah Virgoun dan Inara resmi bercerai. Terkini saat menjadi bintang tamu dalam podcast Melaney Ricardo, Eva pun mengungkap harapannya soal calon menantu yang nantinya akan menjadi istri Virgoun.
Eva mengungkap saat ini anaknya memang dekat dengan beberapa wanita. Namun menurut Eva, saat ini Virgoun bukan lagi sekedar mencari wanita untuk mendampinginya, tapi juga yang siap menjadi ibu dari ketiga anaknya.
Baca Juga : Terungkap! Eva Manurung Tak Pernah Setuju Virgoun Nikahi Inara Rusli
Bahkan Eva pun ternyata memiliki kandidat wanita yang dianggapnya cocok menjadi menantu yaitu Dewi Persik. Eva mengaku sudah tiga kali berbicara pada Depe dan mengutarakan niatnya untuk menjadikan pedangdut tersebut sebagai menantu.
Pasalnya, Eva menilai sifat yang ada dalam diri Dewi Persik dinilai sama dengan jiwa yang dimiliki Eva.
"Berapa kali aku udah ngomong sama Dewi Persik mau gak jadi menantuku. Karena separuh dalam diri Dewi Persik itu ada aku di dalamnya. Berjuangnya, ini ada karakterku di dalamnya," ujar Eva.
Tak hanya sekali, Eva mengaku sudah tiga kali mengungkap keinginannya tersebut pada Dewi Persik. Dewi pun menanggapi dengan positif tawaran tersebut.
Baca Juga : Potret Dian Sastrowardoyo Ikut Tren Back To 2016, Cantiknya Enggak Berubah
Namun ia hanya meminta untuk dikenalkan terlebih dahulu pada Virgoun dan keluarganya. Dewi Persik ingin mengenal lebih dalam keluarga tersebut, namun sayangnya belum menemukan waktu yang pas.
"Mami, kenalin dulu. Jalan dulu kita sekeluarga, makan dulu, ini dulu," ujar Eva menirukan ucapan Dewi Persik.
Eva pun hanya bisa meminta Dewi Persik untuk bersabar menunggu waktu yang tepat agar segala huru-hara yang terjadi bisa diselesaikan terlebih dahulu.
(wur)
.png)

















































