Sammy Simorangkir hingga Dewa 19 Sukses Menggempar Soul Intimate Concert 4.0 / Foto: Insertlive
Jakarta, Insertlive -
Soul Intimate Concert 4.0 telah sukses menggebrak Kota Kasablanka, Jakarta pada Sabtu (12/4) malam. Ruth Sahanaya berhasil membuka Soul Intimate Concert 4.0 dengan meriah.
Beberapa tembang andalan pun dibawakan oleh Ruth Sahanaya untuk mengajak penonton bernostalgia. Wanita yang akrab disapa Mama Ute itu tetap tampil enerjik meski usianya sudah tak sudah memasuki 58 tahun.
Tak hanya Ruth Sahanaya, Sammy Simorangkir pun tak mau kalah menggetarkan Hall Kota Kasablanka. Sammy pun mengajak penonton untuk bernyanyi bersama single-single hits-nya.
Dalam Soul Intimate Concert 4.0, Sammy mempersembahkan penampilan spesialnya dengan berduet bersama Ruth Sahanaya. Penampilan keduanya sukses memukau para penonton lewat lagu Keliru milik Ruth Sahanya.
Sammy pun mengaku sangat bahagia bisa tampil di atas panggung yang sama dengan Ruth Sahanaya. Di mata Sammy, Ruth Sahanaya merupakan sosok penyanyi yang tak lekang oleh waktu.
"Kalau orang bilang, Mama ini (Ruth Sahanaya) 'Macan Festival'. Dan malam ini benar-benar cinta yang luar biasa dengan lagu ini," ujar Sammy Simorangkir di Kota Kasablanka, Jakarta, Sabtu (12/4).
Dalam Soul Intimate Concert 4.0 pula Sammy Simorangkir kembali mengajak penonton bernostalgia dengan lagu-lagu Kerispatih. Sederet single ternama Kerispatih dibawakan oleh Sammy berdasarkan banyaknya permintaan penggemar, yang merindukannya.
Walaupun begitu, Sammy tak ingin penampilannya dalam membawakan lagu Kerispatih menjadi masalah di kemudian hari. Ia pun berharap pihak penyelenggara Soul Intimate Concert 4.0 dapat mengurus masalah perizinan pembawaan lagu Kerispatih tersebut.
"Aku akui jasa mereka (Kerispatih) ada dalam hidup saya. Saya nggak pernah ingkari itu," akunya.
Selepas penonton dihibur dengan penampilan Sammy Simorangkir, Ahmad Dhani pun siap untuk menutup Soul Intimate Concert 4.0 bersama Dewa 19. Tak hanya Dewa 19, Virzha pun ikut serta untuk menutup malam dengan penampilan yang megah dan meriah.
Konser supermegah ini merupakan hasil kerja keras Bozz Event. Tak hanya Soul Intimate Concert 4.0 saja, Bozz juga akan memanjakan masyarakat Indonesia dengan penampilan dari Honne.
Diketahui, Honne akan menggelar konser di Medan pada 31 Juli 2025 mendatang. Tak hanya Medan, Duo usik elektronik asal Inggris itu juga akan menyapa penggemar di Jakarta. Selanjutnya, Honne akan bergeser ke Bandung dan Makassar untuk menyapa para penggemarnya.
Tiket untuk konser Honne yang bertajuk The Ouch 2025 Indonesia Summer Tour itu dapat dibeli melalui pockets.id atau info selengkapnya bisa diakses Instagram @official_pockets, @soul.concert dan @bozzevent_.
Menariknya, penggemar Honne tak perlu khawatir dengan masalah finansial. Pasalnya, melalui platform Pockets Cicil, penggemar dapat membeli tiket dengan sistem pembayaran bertahap alias cicil.
(kpr/kpr)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading LoadingBACA JUGA
detikNetwork