TEMPO.CO, Yogyakarta - Sedikitnya tiga gerbong kereta penumpang terbakar di area emplasement atau dekat pintu timur Stasiun Tugu Yogyakarta Rabu pagi, 12 Maret 2025.
Kebakaran yang terdeteksi pada pukul 06.44 WIB itu baru berhasil dipadamkan pukul 07.30 WIB atau hampir satu jam lamanya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pantauan Tempo, tak kurang empat mobil pemadam kebakaran dikerahkan memadamkan gerbong kereta cadangan yang sedang terparkir itu. Tak ada korban luka maupun jiwa dari kejadian yang sempat membuat panik warga sekitar itu.
"Untuk proses pemadaman tadi memang berlangsung cukup lama hampir satu jam karena kekurangan debit air yang cukup kecil, sehingga harus menggunakan unit hidran dari stasiun," ujar Komandan Regu Pemadam Kebakaran Kota Yogyakarta Agus Firmansyah, Rabu.
Selama proses pemadaman berlangsung, seluruh akses masuk penumpang area timur disterilkan dan dialihkan ke pintu selatan stasiun.
Selain itu, karena gerbong kereta yang terbakar ada di jalur rel stabling alias khusus parkir, maka beberapa kereta yang lewat jalur rel di sebelahnya masih lalu lalang. Petugas pemadam tampak beberapa kali menunggu kereta melintas saat proses pembersihan berlangsung.
"Di dalam gerbong banyak benda yang mudah terbakar, sehingga menimbulkan banyak asap yang cukup jadi kendala saat proses pemadaman berlangsung," kata Agus.
Menurut Agus, saat kebakaran terjadi, lokasi tersebut dalam keadaan sepi dan tidak ada aktivitas orang. "Jadi tidak ada korban, karena areanya sepi dan gerbongnya posisi terparkir," kata dia.
Pantauan Tempo, area pintu masuk sisi timur stasiun dekat lokasi kebakaran itu kembali normal sekitar pukul 08.00 WIB. Kendaraan yang mengantar calon penumpang sudah bisa masuk hingga area depan lobi stasiun.
Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Feni Novida Saragih menyatakan pihaknya telah menangani kebakaran kereta cadangan stabling di jalur stabling Stasiun Tugu Yogyakarta itu. "Kami pastikan kebakaran ini tidak berdampak pada perjalanan kereta api yang tetap beroperasi dengan aman," kata Feni.
Adapun kebakaran terjadi pada pukul 06.44 WIB pada tiga kereta cadangan yang sedang terparkir di jalur stabling timur Stasiun Yogyakarta. Pada pukul 06.45 WIB, satu mobil petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi dan langsung melakukan proses pemadaman.
Selanjutnya menyusul empat mobil pemadam kebakaran sehingga total terdapat lima mobil pemadam kebakaran yang menangani kejadian tersebut. Pada pukul 07.30 WIB, api berhasil dipadamkan.
"Kami bergerak cepat dan berkoordinasi dengan Dinas Pemadam Kebakaran untuk menangani kejadian sehingga api kemudian berhasil dipadamkan pada pukul 07.30 WIB," kata Feni.
Ia mengatakan dalam insiden ini tak ada korban dan tak mengganggu perjalanan kereta api. "Pelayanan terhadap penumpang KA di Stasiun Yogyakarta tetap berjalan dengan normal," kata Feni.
Feni mengatakan bahwa untuk penyebab serta kerugian masih dalam proses penelusuran. KAI Daop 6 Yogyakarta mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu proses penanganan kebakaran ini.