Sebelum Meninggal Dunia, Titiek Puspa Sempat Berkumpul Bareng Anak Yatim

5 days ago 11

Titiek Puspa Meninggal Dunia Sebelum Meninggal Dunia, Titiek Puspa Sempat Berkumpul Bareng Anak Yatim / Foto: Instagram/ Titiek Puspa

Jakarta, Insertlive -

Titiek Puspa dikabarkan telah menghembuskan napas terakhir pada Kamis (10/4). Kabar duka tersebut dikabarkan langsung oleh rekan-rekan artis di Instagram pribadi masing-masing.

Melalui cuitannya di X, David Bayu mengutarakan rasa dukanya atas kepergian Titiek Puspa.

"Selamat jalan Bu Titiek Puspa semoga damai disisi Allah , terimakasih atas atas karya2 nya," tulis David Bayu.


Sementara itu, Inul Daratista juga mengutarakan kesedihannya atas meninggalnya Titiek Puspa.

"Innalillahi wa'inna ilahi rojiun 😭😭😭😭 selamat jalan eyang," tulis Inul Daratista pada keterangan unggahannya.

Kris Dayanti juga ikut berduka atas kepergian Titiek Puspa. Kris Dayanti pun berdoa agar amal ibadah Titiek Puspa diterima disisi Tuhan dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

"Turut berduka cita atas meninggalnya almarhumah mami kami tersayang @titiekpuspa_official. Semoga almarhumah ditempatkan di surga terbaik yang Allah janjikan. Dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Selamat jalan ya mami maafkan saya kalau selama ini sering terlambat angkat telpon mami. I love you," tulis Kris Dayanti dalam unggahan Instagramm Storiesnya.

Sebelum menghembuskan napas terakhirnya, Titiek Puspa sempat dirawat di rumah sakit akibat mengalami pendarahan otak. Namun, belum diketahui secara pasti penyebab Titiek Puspa mengalami pendarahan otak.


Pihak keluarga mengatakan bahwa sebelumnya, Titiek Puspa dalam kondisi yang baik-baik saja. Bahkan, ia sempat berkumpul bersama anak yatim piatu.

"Dan kami sendiri juga tidak mengerti kenapa terjadi pendarahan karena tanggal 24 Maret, dua hari sebelumnya itu sehat," ujar Petty Tunjungsari, anak pertama Titiek Puspa dalam konferensi pers di Rumah Sakit Medistra, Jakarta, Kamis (10/4).

"Sehat sekali Ibu Titiek Puspa berkumpul dengan 300 yatim piatu di acara Musica Berbagi. Itu ceria, senang bersama anak yatim. Kemudian ada wawancara, Ibu Titiek tidak ada pelo sama sekali, bahasanya lancar. Itu tanggal 24 Maret ya," sambungnya.

Namun, pada 26 Maret 2025 lalu, Titiek Puspa jatuh pingsan saat tengah mengisi program sahur. Ia pun langsung dilarikan ke rumah sakit.

"Kemudian tanggal 25 istirahat, tanggal 26 syuting Lapor Pak! Nah terjadi seperti itu. Kami tidak tahu kenapa karena saya sih mengharapkan beliau tidak skip obat hipertensi. Saya tidak tahu karena waktu itu memang tugas yang antar ada dua asisten," beber Petty.

Setelah ditangani oleh dokter, diketahui Titiek Puspa mengalami pendarahan otak. Ia pun langsung menjalani operasi akibat penyakit yang menyerangnya itu.

"Dia dibawa ke UGD, kemudian terima kasih kepada Medistra yang begitu cepat menangani Ibu saya diadakan tindakan dan memang ternyata ada pendarahan. Dan hari pertama, kedua, ketiga masalah operasi itu berjalan dengan baik dan termasuk sukses," pungkasnya.

(kpr/fik)

Tonton juga video berikut:

ARTIKEL TERKAIT

Loading Loading

BACA JUGA

detikNetwork

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online