SUEZ dan Sejumlah Mitra Mulai Bangun Instalasi Desalinasi Air Laut Terbesar di Filipina yang Berlokasi di Metro Iloilo

1 week ago 9

Iloilo City, Filipina, (ANTARA/PRNewswire)- SUEZ, pemimpin layanan pengelolaan lingkungan hidup di pasar global, dan JEMCO, perusahaan konstruksi terkemuka di Filipina, bersama Metro Pacific Water, investor infrastruktur air dan air limbah milik Metro Pacific Investments Corp. (MPIC), mulai membangun instalasi desalinasi air laut (seawater reverse osmosis/SWRO) di Metro Iloilo—instalasi SWRO terbesar di Filipina. Segera tuntas dibangun dalam 24 bulan, proyek ini kelak mengatasi kelangkaan air minum di wilayah tersebut, serta memasok air berkelanjutan dan layak minum untuk masyarakat setempat.

Sumber air tawar yang terdapat di Metro Iloilo telah terkuras habis, bahkan tak lagi mampu memenuhi lonjakan permintaan air minum di wilayah tersebut. Kondisi ini semakin parah setelah fluktuasi musiman curah hujan sehingga menghambat terisinya kembali suplai air yang terbatas ini. Maka, sumber air alternatif harus segera dicari dan dikembangkan demi menjaga kesinambungan air minum dalam jangka panjang di Metro Iloilo.

Demi mengatasi kelangkaan air layak minum di Metro Iloilo, Metro Pacific Water memberikan proyek untuk SUEZ dan JEMCO untuk mendesain, membangun, dan mengelola instalasi desalinasi air laut. Instalasi SWRO ini diperkirakan memiliki kapasitas produksi 66.500 meter kubik per hari, 97% di antaranya akan dipasok untuk warga setempat sebagai air minum sehingga bermanfaat bagi sekitar 50.000 rumah tangga. Sisa pasokan air tersebut akan digunakan untuk menghasilkan air demineralisasi yang mendukung aktivitas operasional pembangkit listrik di sekitar instalasi SWRO.

Sebagai pemimpin industri yang menciptakan solusi sirkular untuk layanan pengolahan air dan limbah selama lebih dari 160 tahun, SUEZ berpengalaman selama 50 tahun dalam desalinasi air laut. Bahkan, lebih dari 260 instalasi desalinasi telah dirancang dan dibangun SUEZ di seluruh dunia. Instalasi SWRO di Metro Iloilo akan memanfaatkan teknologi unggulan SUEZ, seperti Filter SeaDAF™ yang memadukan teknologi dissolved air flotation dan dua filter media gravity untuk mengolah air laut, serta menyingkirkan alga, lumpur, partikel padat yang mengambang di air, serta partikel koloid. Dengan demikian, air yang telah diolah memiliki kualitas yang layak untuk membran reverse osmosis. Berkat desain ringkas, instalasi SWRO ini cocok untuk lokasi yang memiliki keterbatasan ruang.

Sebagai bukti dari kemitraan yang telah terjalin dengan baik, instalasi SWRO di Metro Iloilo merupakan proyek kedua yang digarap SUEZ dan JEMCO. Proyek pertama yang digarap kedua perusahaan ini adalah fasilitas reklamasi air di Muntinlupa City, Metro Manila. SUEZ memiliki jangkauan yang luas di Filipina, didukung platform teknik yang telah berkembang di pasar lokal, serta tim profesional yang mencakup SDM setempat. Kolaborasi ini akan memanfaatkan keahlian dan teknologi SUEZ dalam desalinasi air laut, serta pengalaman dan kepiawaian konstruksi JEMCO di pasar Filipina.

Wali Kota Iloilo City Jerry Treñas berkata: "Inisiatif yang luar biasa ini menjamin ketersediaan pasokan air layak minum secara konsisten dan reliabel bagi Ilonggos, serta meningkatkan taraf hidup masyarakat setempat sekaligus membangun infrastruktur dan mendorong pertumbuhan ekonomi Iloilo."

Christopher Andrew B. Pangilinan, CEO & President, Metro Pacific Water, berkata: "Komitmen MPW dalam menyediakan solusi air yang berkelanjutan mendasari proyek ini. Lebih lagi, proyek ini melambangkan dedikasi kami dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan pesat Iloilo. Instalasi desalinasi yang inovatif dan berkelanjutan tersebut akan menjadi solusi jangka panjang atas tantangan air minum di Iloilo."

Augusto F. Manalo, President & CEO, JEMCO, berkata : "Instalasi Seawater Reverse Osmosis (SWRO) berskala besar di Metro Iloilo memiliki peran yang sangat penting. Selain itu, instalasi ini menjadi proyek SWRO terbesar di Filipina. Kami mengucapkan terima kasih kepada Metro Pacific Water Investment Corporation yang telah memberikan kesempatan bagi JEMCO untuk membangun proyek infrastruktur vital tersebut. Kami bangga berkolaborasi kembali dengan SUEZ, salah satu perusahaan terkemuka di dunia yang menyediakan solusi pengelolaan sumber daya yang berkelanjutan. JEMCO selalu bermisi untuk menjadi kontributor penting yang ikut membangun Filipina. Keterlibatan JEMCO dalam proyek seperti ini semakin memotivasi kami guna menjalankan misi tersebut."

Pierre Pauliac, Co-CEO, SUEZ, dan Chief Operating Officer Water, SUEZ, berkata : "Mengingat kondisi kelangkaan air di Metro Iloilo, kami bertekad menyediakan air minum yang stabil dan reliabel untuk para pelanggan berdasarkan pengalaman dan keahlian teknologi yang telah dikuasai SUEZ selama 50 tahun dalam bidang desalinasi air laut di seluruh dunia. Kolaborasi ini mencerminkan kepercayaan para mitra dan klien atas kemampuan SUEZ, serta menjadi langkah terbaru dalam ekspansi SUEZ di Asia Tenggara."

Tentang SUEZ:

Menghadapi tantangan lingkungan hidup yang semakin besar, SUEZ menyediakan layanan penting yang melindungi dan meningkatkan kualitas hidup selama lebih dari 160 tahun. SUEZ menyediakan solusi inovatif dan terbaik untuk pengelolaan air dan limbah. Didukung 40.000 tenaga kerja di 40 negara, SUEZ bekerja sama dengan para pelanggan untuk menciptakan nilai tambah dalam seluruh siklus aset dan layanan mereka, serta mendorong transisi menuju ekonomi rendah karbon. Pada 2023, SUEZ menyediakan air minum bagi 57 juta orang, serta layanan sanitasi bagi lebih dari 36 juta orang di seluruh dunia. SUEZ juga menghasilkan 7,7 TWh energi dari sampah dan air limbah. Pada 2023, SUEZ membukukan pendapatan senilai EUR 8,9 juta. Informasi lebih lanjut: www.suez.com / X @suez / LinkedIn @SUEZ.

Di Asia, kiprah SUEZ berawal dari sekitar 70 tahun lalu ketika pertama kali merambah Asia Tenggara sebelum berekspansi ke Tiongkok hampir 50 tahun lalu. Didukung 6.500+ tenaga kerja di Asia, SUEZ telah membangun lebih dari 600 instalasi pengolahan air dan air limbah. Bersama mitra lokal, SUEZ juga menyediakan layanan daur ulang air dan sampah, serta pengumpulan sampah bagi 25+ juta orang dan 22 kawasan industri di Tiongkok. SUEZ merupakan salah satu perusahaan yang paling berpengaruh di Tiongkok, serta menjadi tolok ukur layanan di industri pengelolaan lingkungan hidup di Asia. Kini, SUEZ bekerja sama dengan klien dari kalangan pemerintah kota dan pelaku industri di lebih dari 30 kota dan wilayah utama di Tiongkok. SUEZ mengelola kontrak penyediaan air di Makau sebagai kontrak berskema kerja sama pemerintah-swasta (PPP) yang pertama di Tiongkok. Lebih lagi, SUEZ mengelola salah satu fasilitas insinerasi sampah berbahaya terbesar di Asia yang terletak di Shanghai, serta menanamkan investasi lebih dari RMB 6 miliar di Chongqing.

SOURCE SUEZ Asia

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online