ITS Buka 2 Jalur Baru di Seleksi Mandiri 2025, Masuk Lebih Mudah? Tanpa Tes Tulis

14 hours ago 5

loading...

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) meluncurkan dua jalur seleksi mandiri terbaru. Foto/ITS.

SURABAYA - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) meluncurkan dua jalur seleksi mandiri terbaru, SMITS FLAT (Future Leader and Academic Talent) dan SMITS ACE (Academic Competence Excellence).

Inisiatif ini bertujuan untuk memperluas akses pendidikan tinggi dan mencetak generasi unggul dari berbagai latar belakang.

Baca juga: 28 PTN Resmi Buka Penerimaan Mahasiswa Baru lewat SMMPTN Barat 2025

SMITS FLAT: Apresiasi Kepemimpinan dan Prestasi Non-Akademik

Kepala Subdirektorat Admisi dan Promosi ITS, Nani Kurniati, menjelaskan bahwa jalur SMITS FLAT dirancang khusus untuk menjaring calon mahasiswa berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik.

Baca juga: Jalur Mandiri IPB untuk Pramuka dan Hafizh Quran 2025 Dibuka Besok, Ini Persyaratannya

"Seleksi dilakukan tanpa tes tulis, cukup melalui nilai rapor dan deskripsi diri," katanya, melalui siaran pers, Rabu (7/5/2025).

Jalur ini terbagi menjadi dua kategori:

- Future Leader: Ditujukan bagi siswa dengan rekam jejak kepemimpinan seperti Ketua OSIS, Pramuka Garuda, anggota Paskibraka, hingga duta atau ambassador dari instansi resmi.

- Academic Talent: Dibuka bagi siswa berprestasi di bidang riset, inovasi, olahraga, maupun seni, baik di tingkat nasional maupun internasional. Penghafal kitab suci dari agama-agama resmi di Indonesia juga diberikan kesempatan mendaftar.

“Para peserta di jalur ini memiliki potensi besar untuk menjadi pemimpin masa depan,” ungkap Nani, melalui siaran pers, Rabu (5/6/2025).

SMITS ACE: Dua Jalur untuk Calon Mahasiswa Berpotensi Akademik

Sementara itu, SMITS ACE membuka kesempatan melalui dua mekanisme:

- Seleksi Mandiri Kemitraan – Khusus bagi pendaftar yang mendapat rekomendasi dari mitra resmi ITS.

- Seleksi Mandiri Umum – Terbuka untuk lulusan SMA/sederajat tahun 2023 hingga 2025.

Pendaftar bisa memilih untuk menggunakan nilai UTBK 2025 atau mengikuti tes SMITS yang tersedia di berbagai wilayah di Indonesia.

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online