TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPP Partai Gerindra Prasetyo Hadi mengatakan belum ada konfirmasi kehadiran Presiden RI ke-7 Joko Widodo dalam acara puncak HUT ke -17 Partai Gerindra pada Sabtu, 15 Februari 2025. Namun, Prasetyo mengatakan semua mantan presiden sudah dikirim undangan untuk menghadiri acara tersebut, termasuk Jokowi dan Megawati Soekarnoputri.
"Belum. Belum dapat konfirmasi," kata Prasetyo Hadi saat ditemui di Kompleks Parlemen Senayan pada Jumat, 14 Februari 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain mantan presiden, pria yang kini menjabat Menteri Sekretaris Negara itu mengatakan semua ketua umum partai sudah diundang untuk hadir di acara yang akan berlangsung di Sentul International Convention Center (SICC), Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Sebelum acara puncak, Partai Gerindra menggelar kongres luar biasa (KLB) ke-VII di Hambalang, Jawa Barat pada Kamis, 13 Februari 2025. Pada acara itu, Prabowo Subianto dipilih kembali menjadi Ketua Umum DPP Partai Gerindra periode 2025-2030
Pada Jumat, Prabowo juga mengadakan pertemuan partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Hambalang. Prasetyo mengatakan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono akan menghadiri pertemuan KIM tersebut.
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengatakan partainya akan mengundang semua ketua umum partai politik, tak terkecuali mantan presiden dalam acara tersebut.
“Semua pimpinan partai politik, apalagi ketua umum, akan kami undang. Insya Allah,” kata Muzani saat ditemui di Istana Kepresidenan, Jakarta, 3 Februari 2025.
Saat itu Muzani menjawab pertanyaan apakah akan mengundang Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. “Insya Allah semua mantan presiden akan kami undang,” jawabnya saat ditanya apakah juga mengundang Jokowi.
Eka Yudha Saputra berkontribusi dalam artikel ini.