Nunung Ceritakan Momen Tak Terlupakan Melawak di Pemakaman hingga Ultah Kuda / Foto: InsertLive
Jakarta, Insertlive -
Nunung merupakan salah satu komedian senior yang masih aktif hingga saat ini. Tentu saja perjalanan Nunung mencapai titik sekarang tidak lah mudah.
Memulai karier sejak tahun 1986, Nunung telah banyak makan asam garam di dunia komedi Tanah Air. Selama berkarier sebagai pelawak, Nunung memiliki momen lucu yang tak bisa dilupakannya hingga saat ini.
Salah satunya, istri Iyan Sambiran itu pernah disuruh melawak di acara pemakaman. Kala itu, Nunung bersama grup lawaknya, Srimulat terbang ke Medan untuk memenuhi undangan ngelawak.
Namun, setibanya di lokasi acara, Nunung terkejut lantaran ia disuruh melawak di depan jenazah yang hendak dikuburkan.
"Dari Medan itu jauh banget berkilo-kilo. Tiba-tiba kok di tempat orang meninggal, aku kira mau mampir ngelayat dulu, terus ya sudah kita ikut ada peti jenazah tuh. Terus kita tampilkan Srimulat, itu aku lho gimana sih, kok depan peti jenazah ada panggung kecil ya. Ternyata disuruh menghibur," cerita Nunung, dilansir dari Detikcom, Kamis (6/3).
Tentu saja Nunung hilang akal lantaran disuruh melawak di hadapan keluarga yang tengah berduka. Walaupun begitu, ia bersama rekan-rekannya berusaha profesional dan melakukan tugasnya dengan baik.
"Ngelawak Srimulatan gitu. Itu kita ngelawak mikir ini apa. Tapi ya sudah kita sudah terbiasa, kita turuti saja. Yang saya lihat kayak keluarga jenazahnya tuh tepuk tangan, nyanyi-nyanyi muter-muter," tuturnya.
Tak hanya itu, Nunung juga pernah disuruh ngelawak di acara ulang tahun. Namun, bukan ulang tahun biasa, melainkan acara pertambahan usia seekor kuda.
Kala itu Nunung diundang salah seorang pejabat ke Puncak, Bogor, Jawa Barat. Awalnya Nunung berpikir ia akan menghibur keluarga. Namun ia syok saat mengetahui, seekor kuda yang menjadi tokoh utama dalam acara tersebut.
"Kita datang, dikasih vila gede, pas masuk kok sepi, cuma ada tenda-tenda, sofa. Terus ada tirai merah, yang ulang tahun mana. Pas nyanyi happy birthday, dikerek tuh tirai, ternyata kuda," beber Nunung.
"Yang nonton satu keluarga gitu doang. Beneran kuda, bagus tapi bener kudanya," pungkasnya.
(kpr/kpr)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading LoadingBACA JUGA
detikNetwork