Punya Harta Rp15,38 Miliar, Ini Deretan Aset Mayor Teddy/Foto: TikTok
Jakarta, Insertlive -
Mayor Teddy Indra Wijaya yang kini menjabat sebagai Sekretaris Kabinet atau Seskab telah melaporkan harta kekayaannya sebagai pejabat negara.
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara atau LHKPN, Mayor Teddy memiliki total harta mencapai Rp15,38 miliar. Laporan harta ini disampaikan pada 15 Januari 2025 lalu.
Lalu apa saja deretan aset milik Mayor Teddy? Berikut daftarnya.
A. TANAH DAN BANGUNAN Rp. 8.200.000.000
- Tanah dan Bangunan Seluas 578 m2/90 m2 di KAB / KOTA SRAGEN, HIBAH DENGAN AKTA Rp. 600.000.000
- Tanah Seluas 3560 m2 di KAB / KOTA SRAGEN, HIBAH DENGAN AKTA Rp. 1.325.000.000
- Tanah Seluas 2586 m2 di KAB / KOTA KOTA MINAHASA, HIBAH DENGAN AKTA Rp. 975.000.000
- Tanah dan Bangunan Seluas 300 m2/300 m2 di KAB / KOTA KOTA BEKASI , HIBAH DENGAN AKTA Rp. 3.500.000.000
- Tanah dan Bangunan Seluas 300 m2/25 m2 di KAB / KOTA KOTA BEKASI , HASIL SENDIRI Rp. 1.800.000.000
B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 1.330.000.000
- MOBIL, TOYOTA JEEP L.C. HDTP Tahun 2014, HASIL SENDIRI Rp. 800.000.000
- MOBIL, TOYOTA FORTUNER Tahun 2015, HASIL SENDIRI Rp. 350.000.000
- MOBIL, HONDA CRV Tahun 2010, HASIL SENDIRI Rp. 180.000.000
C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. 4.680.000.000
D. SURAT BERHARGA Rp. ----
E. KAS DAN SETARA KAS Rp. 1.170.000.000
F. HARTA LAINNYA Rp. ----
Sebelum menjadi Seskab, Mayor Teddy pernah menjabat sebagai ajudan Presiden Jokowi dari tahun 2014 hingga 2019. Pada 2020, ia lalu diangkat menjadi ajudan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Mayor Teddy pun setia berada di samping Prabowo termasuk saat masa kampanye Pemilihan Presiden 2024. Setelah Prabowo resmi terpilih sebagai presiden, Mayor Teddy naik jabatan menjadi Sekretaris Kabinet.
(agn/fik)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading LoadingBACA JUGA
detikNetwork