loading...
JEC Eye Hospitals and Clinics meluncurkan Matapedia ensiklopedia digital kesehatan mata pertama di Indonesia sekaligus komitmen memajukan kesehatan mata. Foto/Ist
JAKARTA - JEC Eye Hospitals and Clinics memperkenalkan Matapedia ensiklopedia digital kesehatan mata pertama di Indonesia. Peluncuran ini merupakan komitmen JEC dalam memajukan kesehatan mata di Indonesia.
Peluncuran pelayanan kesehatan mata ini dilakukan bersamaan dengan penyelenggaraan JEC International Meeting (JECIM) 2025, pertama setelah absen selama lima tahun akibat pandemi.
Berbasis ilmiah dalam bahasa Indonesia yang mudah dipahami, Matapedia menyediakan ratusan artikel mengenai penyakit mata, prosedur medis, tips perawatan mata, hingga penjelasan teknologi oftalmologi terkini. Semuanya disusun oleh tim dokter dan kontributor profesional kesehatan mata.
Presiden Direktur JEC Korporat Johan Hutauruk menyampaikan, peluncuran Matapedia menjadi tonggak penting transformasi digital dalam edukasi kesehatan mata di Indonesia.
“JEC berkomitmen untuk memajukan kesehatan mata di Indonesia melalui inovasi dan edukasi yang berbasis sains. Matapedia, sebagai ensiklopedia digital pertama di Indonesia, merupakan wujud nyata dari visi kami untuk mengoptimalkan penglihatan dan kualitas hidup masyarakat," ujarnya di Jakarta, Jumat (25/4/2025).
Menurut Johan, inisiatif ini memperkuat posisi JEC sebagai pemimpin layanan mata dengan menyediakan informasi akurat yang memerangi misinformasi kesehatan, sekaligus memastikan akses pengetahuan bagi masyarakat dan tenaga medis di seluruh Indonesia.
"Matapedia hadir untuk melayani tidak hanya masyarakat umum tetapi juga menjadi sumber pengetahuan praktis bagi tenaga kesehatan primer - sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan mata di daerah terpencil," katanya.