Susunan Pengurus DPP Partai Hanura 2024-2029

13 hours ago 5

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Hati Nurani Rakyat atau Hanura mengumumkan susunan pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk periode 2024-2029. Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang kembali terpilih untuk menjabat di partai yang berdiri pada 2006 itu untuk lima tahun lagi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pengumuman pengurus DPP Partai Hanura dilakukan di Jakarta Convention Center, Jakarta pada Sabtu malam, 26 April 2025. Pengumuman itu merupakan tindak lanjut Musyawarah Nasional Partai Hanura di Bali yang berlangsung pada 18-20 Agustus 2024 lalu.

“Musyawarah Nasional Partai Hanura Tahun 2024 dilaksanakan di Bali tanggal 18-20 Agustus, 514 DPC Hanura dan 38 DPD Hanura se-Indonesia kembali mengusung dan menetapkan Bapak Oesman Sapta untuk menjadi Ketua Umum DPP Partai Hanura periode 2024-2029,” kata Sekretaris Jenderal Hanura Benny Rhamdani saat mengumumkan nama-nama pengurus DPP.

Sejumlah nama tenar ikut masuk dalam kepengurusan Partai Hanura. Di antaranya mantan hakim Mahkamah Konstitusi, Patrialis Akbar, yang menjadi Sekretaris Dewan Pembina Hanura. Selain itu, ada juga mantan wakil ketua KPK, Lili Pintauli Siregar, yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Hanura.

Benny kemudian membacakan daftar nama-nama para pengurus partainya untuk periode baru. Susunan tersebut juga tertuang dalam Surat Keputusan Kementerian Hukum tentang Kepengurusan Partai Hanura Periode 2024-2029 oleh Sekjen DPP Partai Hanura, Nomor M.AH_I.AH.11.02 Tahun 2025. Surat keputusan itu telah ditandatangani oleh Menteri Hukum Supratman Andi Agtas pada 3 Maret 2025.


Berikut susunan pengurus Partai Hanura untuk periode 2024-2029:


Kepengurusan Partai Hanura 2024-2029

Dewan Pembina
Ketua: Oesman Sapta Odang 
Wakil Ketua: 
- Anwar Fuady 
Sekretaris: Patrialis Akbar 
Anggota: 
- Herry Lontung Siregar 
- Irjen Pol (Purn) Syafrizal Ahiar 
- KH Mansyur Syaerozi 
- KH Arwani Syaerozi

Koordinator Wilayah

1. Koordinator Wilayah Papua, Papua Tengah, Papua Pegunungan, dan Papua Barat: Johanes Gluba Gebze 
2. Koordinator 12 Papua Barat dan Papua Barat Daya: Dawir Marthen Saranamua 3. Koordinator Wilayah 11 Maluku dan Maluku Utara: Brigjen TNI Purn Samuel Petrus Hehakaya 
4. Koordinator Wilayah 10 Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, dan Gorontalo: Haji Hadianto Rasyid 
5. Koordinator Wilayah 9 Sulsel, Sultra, Sulbar: Brigjen Pol Purn Adeni Mohan 
6. Koordinator Wilayah 8 Bali, NTT, NTB: Brigjen TNI Purn Manofarianto 
7. Koordinator Wilayah 7 Kaltim dan Kaltara: Tiurmaida Tampubolon 
8. Koordinator Wilayah 6 Kalbar, Kalteng, Kalsel: M Gani Rangkuti 
9. Koordinator Wilayah 5 Jateng, DIY, Jatim: Yunianto Wahyudi 
10. Koordinator Wilayah 4 DKI, Jabar, Banten: Abdul Aziz Khafia 
11. Koordinator Wilayah 2 Sulsel, Lampung, Babel, Bengkulu: Siswadi 
12. Koordinator Wilayah 2 Riau, Kepri, Jambi: Arsadianto Rachman 
13. Koordinator Wilayah 1 Aceh, Sumatera Utara, Sumbar: Dasril


Bendahara Umum: Suparni Sulaiman

Wakil Bendahara Umum 

1. Wakil Bendum Bidang Pembiayaan Operasional Sekretariat Partai: Indah Sri Rezeki 
2. Wakil Bendum Bidang Pembiayaan Kegiatan Partai: Syahrazad 
3. Wakil Bendum Bidang Pembelanjaan Aset Partai: Chairul Umaya  


Sekretaris Jenderal: Benny Rhamdani

Wakil Sekjen 

1. Wakil Sekjen Bidang Hubungan Antarlembaga: Astrid Gurning 
2. Wakil Sekjen Bidang Keagamaan: Lutfi Hermawansyah 
3. Wakil Sekjen Bidang Luar Negeri: Lestari Manurung 
4. Wakil Sekjen Bidang Sumber Daya Alam, Agraria, Lingkungan Hidup: Budi Hermansyah 
5. Wakil Sekjen Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak: Rini Sundari 
6. Wakil Sekjen Bidang Peradaban dan Kebudayaan: Bambang Irianto 
7. Wakil Sekjen Bidang Penggalangan Kelompok, Profesi, dan Komunitas: Audrey Limbong 
8. Wakil Sekjen Bidang Ekonomi, Sosial, dan Kesejahteraan Rakyat: Zulhendri Chaniago 
9. Wakil Sekjen Bidang Hukum, HAM, Advokasi Rakyat: Yossie Indra Pramana 
10. Wakil Sekjen Bidang Ideologi dan Politik: Ratna Ester L Tobing 
11. Wakil Sekjen Bidang Perencanaan Kebijakan Strategis: Serfasius Serbaya Manek 
12. Wakil Sekjen Bidang OKK: Hengki Irawan 
13. Wakil Sekjen Bidang Pemenangan Pemilu: Hanurani Prajanto 
14. Wakil Sekjen Bidang Eksternal: Ilona Irene Gutandjala 
15. Wakil Sekjen Bidang Internal, Kepala Staf Partai (KSP): Eddie Siregar 


Wakil Ketua Umum 

1. Wakil Ketua Umum Bidang Hubungan Antarlembaga: Delis Julkarson Hehi 
2. Wakil Ketua Umum Bidang Keagamaan: Musaddad 
3. Wakil Ketua Umum Bidang Luar Negeri: Heru Hartanto 
4. Wakil Ketua Umum Bidang Kepemudaan dan Penggalangan Pemilih Pemula: Andy Ryza Fardiansyah 
5. Wakil Ketua Umum Bidang Sumber Daya Alam, Agraria, dan Lingkungan Hidup: Lili Pintauli Siregar 
6. Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Kelompok, Profesi, dan Komunitas: Sonny Valentino Tulung 
7. Wakil Ketua Umum Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak: Yunis Liana 
8. Wakil Ketua Umum Bidang Peradaban dan Kebudayaan: Imam Anshori Saleh 
9. Wakil Ketua Umum Bidang Ekonomi, Sosial, dan Kesejahteraan Rakyat: Hildi Hamid 
10. Wakil Ketua Umum Bidang Hukum, HAM, dan Advokasi Rakyat: Adil Supatra Akbar 
11. Wakil Ketua Umum Bidang Ideologi dan Politik: Djafar Badjeber 
12. Wakil Ketua Umum Bidang Perencanaan Kebijakan Strategis: Patrice Rio Capella 
13. Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi, Keanggotaan, dan Kaderisasi: Akhmad Muqowam 
14. Wakil Ketua Umum Bidang Pemenangan Pemilu: Agus Hermanto


Deputi Pengawasan Pelaksanaan Kebijakan Partai: Haerul Saleh 


Dewan Pakar 
Ketua: Benny Pasaribu 
Wakil Ketua: M Ali Kastella 
Sekretaris: Bambang Dwi Hartono 
Anggota: 
- Sarji 
- Tresia Nikita Douw 


Dewan Kehormatan 
Ketua: Dodi Suhartono Abdulkadir 
Wakil Ketua: 
- Teguh Samudera 
- Muhammad Fahmi 
Sekretaris: Irjen (Pol) Yotje Mende 
Wakil Sekretaris: Darwis Daris 
Anggota: 
- Brigjen TNI (Purn) Abdul Salam 
- Selviea Femmy Lombogia 
- Joko Sungkono 
- Dra. Setyo Ediningsih 
- Sangga Rustandi 
- Djubaidah 


Dewan Penasihat 
Ketua: Irjen Pol (Purn) Marwan Paris 
Wakil Ketua: 
- Halim Shahab 
- Bachtiar Aly 
- Mayjen TNI Purn Rudolf A Butar-Butar 
- Hasanuddin Nasution 
Sekretaris: Bahran Andang 
Wakil Sekretaris: Mutiara Sani 
Anggota: 
- Djubaidah 
- Sangga Rustandi 
- Treeswaty Lanny Susatya 
- Saeful Bahri AR 
- Suhaidi Samallo 
- Ujang Fahpulwaton 
- Chevi Rasyid 
- Retna R Situmorang 
- Berny Tamara 
- Asmaredy

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online