3 Kisah Artis Berhasil Hamil Meski Pernah Alami Kista hingga Jalani Operasi

1 month ago 47

Jakarta -

Menjalani operasi pengangkatan kista dapat menjadi pilihan untuk meningkatkan peluang kehamilan. Setidaknya, hal tersebut pernah dilakukan ketiga Bunda Seleb ini.

Ketiga artis ini berhasil hamil meski pernah mengalami kista hingga menjalani operasi. Ada yang ovariumnya sampai diangkat, ada pula yang dibilang sulit untuk hamil setelah operasi.

Perlu diketahui, kista adalah kantong berisi udara, cairan dapat berupa darah atau nanah. Melansir dari Mayo Clinic, kista dapat terbentuk di bagian tubuh mana pun, termasuk tulang, organ, dan jaringan lunak. Kebanyakan kista bersifat non-kanker atau jinak.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Seorang perempuan bisa tetap hamil meski memiliki kista. Namun, kista yang membesar dapat memengaruhi organ reproduksi hingga memerlukan tindakan medis lanjutan.

Salah satu tindakan medis ini adalah operasi pengangkatan kista, Bunda. Pada kasus tertentu, prosedur pengangkatan ovarium dapat dilakukan bila kista berisiko memengaruhi organ di sekitar hingga menyebabkan gejala berat.

Kisah artis berhasil hamil meski pernah alami kista

Berikut telah Bubun rangkum dari beberapa sumber, kisah tiga artis yang berhasil hamil meski pernah mengalami kista dan menjalani operasi:

1. Kiky Saputri

Kiky Saputri pernah mengalami kista hingga menyebabkan keguguran di kehamilan pertamanya. Kiky harus merelakan janinnya karena mengalami keguguran di usia kehamilan 10 minggu.

Perempuan kelahiran Kabupaten Garut ini sudah mengetahui soal kista ini sebelum hamil. Saat itu, ukuran kistanya masih 3,8 sentimeter (cm).

Setelah menjalani kuret karena keguguran, Kiky lalu memutuskan untuk mengangkat kistanya yang saat itu sudah berukuran 5,1 cm. Prosedur ini mengharuskan ovarium kirinya diangkat, Bunda.

"Kalau enggak diangkat, kista ini akan berkembang lagi di tempat lain dan menjalar ke mana-mana, bisa kena ovarium kanan. Makanya, dokter waktu itu bilang ini sudah opsi terakhir dari kita, ya mau enggak mau ovarium kiri itu harus diangkat," kata, dikutip dari YouTube pribadinya.

Setelah hampir tiga bulan keguguran dan menjalani operasi, Kiky dinyatakan hamil lagi. Pada Kamis (20/2/25), Kiky melahirkan anak pertama perempuan yang diberi nama Kayesha Nadha Khairi.

2. Shireen Sungkar

Aktris Shireen Sungkar juga pernah menjalani operasi pengangkatan kista setelah melahirkan anak pertamanya, Teuku Adam Al Fatih. Kala itu, ia didiagnosis mengidap kista dermoid.

"Jadi aku kista itu waktu habis melahirkan Adam. Waktu (hamil) Adam itu alhamdulillah enggak ada apa-apa. Nah pas abis melahirkan Adam tiba-tiba kistanya itu 13 cm, itu gede banget, makanya harus dioperasi," kata istri Teuku Wisnu ini, dilansir YouTube The Sungkars Family.

Saat didiagnosis kista, Shireen sempat dibilang sulit untuk punya anak lagi, Bunda. Namun, dua bulan setelah menjalani operasi pengangkatan Kista, adik Zaskia Sungkar ini dinyatakan hamil anak kedua. Anak keduanya, Cut Hawwa Medina Al Fatih lahir pada 25 Juli 2016.

"Cerita sedikit tentang drama perkistaan. Terakhir operasi kista 8 tahun lalu. Setelah itu hamil Hawwa. Pernah periksa dan dibilang mungkin sulit punya anak lagi setelah Adam. Tapi Allah mentakdirkan lain, abis diangkat kista, alhamdulillah 2 bulan kemudian hamil Hawwa dan Allah kasi lagi Dek Sya Dan dokter lama ku cuma ketawa kan hamil lagi gak usah panik!!!" tulis Shireen, dalam unggahan di Instagram miliknya, beberapa waktu lalu.

Pada 2020, Shireen harus kembali menjalani operasi pengangkatan kista setelah dua tahun melahirkan anak ketiga, Cut Shafiyyah Mecca Alfatih. Shireen mengetahui adanya kista baru setelah memeriksakan diri ke dokter lantaran perutnya terasa tak nyaman. Setelah diperiksa, dokter menemukan kista di rahim Shireen yang ukurannya sekitar 5 sampai 6 cm.

3. Ussy Sulistyawati

Pada tahun 2004, akris Ussy Sulistyawati sempat menjalani operasi pengangkatan kista di rahimnya. Prosedur ini dilakukannya di Singapura, Bunda.

Sekitar setahun setelah menjalani operasi, Ussy hamil anak pertama, Syafa Al Zahra. Kehamilan pertama ini berjalan tanpa kendala hingga ia melahirkan putrinya pada 10 April 2006.

"Kalau soal kehamilan aku enggak ada masalah, Alhamdullilah banget," ungkap istri Andhika Pratama ini, dikutip dari detikcom.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(ank/rap)

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online