Selular.ID – Honor mengumumkan “Honor Alpha Plan”, strategi korporasi revolusioner yang menandai langkah besar mereka dari produsen Hp dalam ekosistem perangkat berbasis kecerdasan buatan (AI).
Strategi Honor terbagi dalam tiga tahap, yang akan membawa Honor memasuki era kecerdasan baru, sekaligus mengajak seluruh industri untuk berkolaborasi menciptakan ekosistem terbuka yang saling menguntungkan. .
James Li, CEO HONOR mengumumkan “Honor Alpha Plan” di ajang MWC Barcelona 2025, dijelaskan James Li, revolusi AI akan mengubah paradigma industri perangkat, yang mengubah produktivitas, masyarakat, dan budaya secara fundamental.
Menurut James Li, Nama “Honor Alpha Plan” dipilih karena makna simboliknya yang unik. “Alpha”, sebagai huruf pertama dalam alfabet Yunani, melambangkan tekad Honor dalam mengejar keunggulan teknologi.
Selain itu, dalam huruf kecil “α”, terdapat garis yang menyerupai karakter 人 (ren) dalam bahasa Mandarin yang berarti ‘manusia’, mencerminkan komitmen Honor terhadap inovasi yang berpusat pada manusia.
Perpaduan simbolisme Timur dan Barat ini merangkum visi dan ambisi global Honoruntuk menciptakan nilai lebih bagi konsumen di seluruh dunia.
Strategi “Honor Alpha Plan terdiri dari tiga tahapan. Tahap pertama, era Agentic AI, dimulai dengan pengembangan smartphone cerdas.
Bersama para mitra, Honor akan mendobrak batasan teknologi untuk menciptakan paradigma baru bagi perangkat di era Agentic AI.
Selanjutnya, era Physical AI dimana Honor akan memperluas cakupan ekosistem AI, membuka batasan industri, dan menciptakan paradigma baru untuk ekosistem AI yang terintegrasi.
Terakhir, Era AGI (Artificial General Intelligence) dimana Honor akan membuka potensi manusia yang tak terbatas dan berkontribusi dalam menciptakan paradigma baru bagi peradaban masa depan.
Inovasi AI
Honor berkolaborasi dengan Google Cloud dan Qualcomm, Honor menunjukkan bagaimana asisten AI dapat membantu pengguna membuat reservasi melalui layanan pihak ketiga, dengan mempertimbangkan jadwal di kalender dan kondisi aktual.
Fitur ini akan segera hadir di perangkat Honor yang dipasarkan secara global.
Selain itu, Honor turut merevolusi fotografi seluler dengan AiMAGE, teknologi pencitraan baru yang didukung oleh AI Kernel.
Teknologi inimemungkinkan pemrosesan gambar berbasis cloud dan perangkat secara terintegrasi.
Model AI pada perangkat meningkatkan kejernihan gambar hingga 50%, sementara model berbasis cloud dengan 12,4 miliar parameter meningkatkan kualitas gambar telefoto secara signifikan.
Bersama Google Cloud, Honor turut mengembangkan fitur AI yang lebih intuitif untuk meningkatkan pengalaman fotografi, seperti fitur AI Upscale yang dapat memulihkan foto potret lama dengan kualitas tinggi.
Fitur ini akan tersedia secara bertahap untuk seri Honor Magic7, didukung oleh Snapdragon® 8 Elite Mobile Platform, mulai Maret ini.
Honor juga memperkenalkan teknologi file-sharing pertama di dunia yang mencakup seluruh ekosistem, sehingga pengguna dapat menikmati kecepatan tinggi saat mentransfer berkas ke satu atau banyak perangkat iOS dan Android.
Selain itu, Honor juga mengumumkan bahwa teknologi AI Deepfake Detection akan segera hadir di smartphone dan ponsel lipat andalannya di pasar internasional.
Kolaborasi
Memasuki era Physical AI, Honor meyakini bahwa kolaborasi lintas industri adalah kunci untuk membangun ekosistem AI yang berkelanjutan.
Untuk itu, Honor mengajak industri untuk membuka kapabilitas AI mereka ke berbagai perangkat, memungkinkan kolaborasi yang lebih luas untuk membangun ekosistem yang saling menguntungkan.
Komitmen ini diwujudkan melalui investasi lebih dari USD 10 miliar selama lima tahun ke depan.
“Pada akhirnya, Honor akan membuka potensi manusia yang tak terbatas dan menciptakan paradigma baru bagi peradaban di era AGI. Kita akan menyaksikan koeksistensi antara kehidupan berbasis karbon dan kecerdasan berbasis silikon.
Inilah alasan mengapa kita semua harus bekerja sama untuk memaksimalkan potensi manusia dalam menyongsong dunia cerdas,” jelas Li.
Di ajang MWC Barcelona 2025, perwakilan dari Google, Qualcomm, Orange, Telefónica, CKH Group, dan Vodafone bergabung dengan Li untuk menyalakan lampu pohon (tree-lighting) sebagai simbol kolaborasi untuk mengembangkan ekosistem perangkat AI yang akan melayani setiap konsumen di seluruh dunia.
Untuk menunjukkan pendekatan “Honor Alpha Plan” yang berpusat pada pelanggan, Honor hadirkan pembaruan keamanan dan sistem operasi Android selama tujuh tahun untuk Honor Magic Series, yang dimulai dengan pasar Uni Eropa.
Selain itu, Honor juga berkomitmen mempercepat inisiatif keberlanjutannya menuju netralitas karbon di seluruh operasional pada tahun 2040 dan di seluruh rantai pasokan dan produknya pada tahun 2050.
Jajaran Produk Baru di MWC Barcelona 2025
Di ajang MWC Barcelona 2025, Honor memperkenalkan sejumlah produk baru untuk memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen di pasar internasional.
Salah satunya adalah Honor MagicBook Pro 14, laptop AI dengan desain vine-leaf curved, bodi ringan, dan Honor Turbo X untuk performa tinggi serta daya tahan baterai terbaik di kelasnya.
Ada pula Honor Pad V9, tablet yang menghadirkan pengalaman belajar dan kerja yang cerdas berbasis AI, dengan layar 2.8K Honor Eye Comfort Display dan baterai berkapasitas besar.
Honor juga menampilkan Honor Watch 5 Ultra, smartwatch dengan perpaduan desain premium dan teknologi cerdas yang mampu aktif hingga 15 hari dalam memantau gerak aktif penggunanya.
Baca Juga:Keunggulan Honor X9c 5G, Dengan Triple Defense
Selain itu, Honor merilis Honor Earbuds Open, earbud ergonomis yang menghasilkan suara bertenaga sekaligus mendukung penerjemahan berbasis AI, interpretasi real-time, dan banyak hal lainnya.