Jakarta -
MPASI untuk bayi bisa dibuat dari berbagai macam olahan, Bunda. Salah satu bahan masakan yang bisa Bunda coba adalah ikan dori.
Seperti yang Bunda ketahui, ikan termasuk protein hewani yang baik diberikan untuk anak sejak mulai MPASI. Ikan mengandung banyak nutrisi penting seperti protein, vitamin D, hingga omega-3.
Dikutip dari Dr Health Benefit, dori merupakan jenis ikan yang mengandung omega 3, yodium, zat besi, magnesium, taurine, selenium, DHA, EPA, dan masih banyak lagi. Kandungan ini sangat baik dalam tumbuh kembang bayi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketika bayi mengonsumsi ikan dori selama MPASI, kecerdasannya pun akan meningkat. Tidak hanya itu, ikan dori juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata dan massa otot.
Resep MPASI bayi olahan ikan dori
Ada berbagai macam olahan MPASI dari ikan dori yang bisa Bunda coba untuk Si Kecil. Berikut ini Bubun bagikan resepnya seperti dikutip dari berbagai sumber:
1. Sup ikan dori
Dikutip dari buku Resep MPASI Bayi Terfavorit karya Yully Herlina, berikut ini resep dan cara membuat sup ikan dori untuk MPASI Si Kecil:
Bahan:
- 200 m susu cair
- 30 ml pure jagung
- 20 gram kacang polong
- 30 gram dori fillet, potong tipis-tipis
- 2 sdm cream cheese
Cara membuat:
- Panaskan susu cair, lalu masukkan pure jagung dan kacang polong. Aduk sampai rata dan mendidih, Bunda.
- Tambahkan ikan dori dan cream cheese, aduk rata.
- Sajikan selagi hangat.
2. Tumis ikado bawoke
Bunda bisa memberikan menu tumis ikado bawoke untuk MPASI anak. Namun, tetap perhatikan tekstur makanan Si Kecil sesuai dengan usianya. Berikut resep dan cara membuatnya dikutip dari Buku Pintar MPASI: Panduan Praktis Memenuhi Kebutuhan Gizi Bayi karya Sekar Davina:
Bahan:
- Fillet ikan dori
- Wortel
- Kembang kol
- Bakso
- Bawang merah
- Bawang Putih
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Saus tiram secukupnya
- Kecap asin secukupnya
- Mentega secukupnya
- Air secukupnya
- Jeruk nipis
Cara Membuat:
- Lumuri ikan dori dengan jeruk nipis. Tunggu kurang lebih lima belas menit. Kemudian cuci bersih dan potong-potong.
- Potong wortel, bakso, dan kembang kol. Kemudian iris tipis bawang merah dan bawang putih.
- Tumis bawang merah, bawang putih dengan mentega. Kemu-dian masukkan wortel, dan beri air secukupnya. Tunggu sampai wortel setengah matang.
- Masukkan ikan, bakso, dan kembang kol. Kemudian tambahkan gula, garam, saus tiram, dan kecap asin. Tunggu hingga matang.
3. Dori goreng oatmeal
Menilik dari buku Antiribet MPASI karya Dr. Asti Praborini, Sp.A, IBCLC, dkk, berikut ini resep dan cara membuat dori goreng oatmeal:
Bahan:
- 200 gram fillet ikan dori
- 1 butir telur
- 1 sdm terigu
- 100 gram oatmeal/havermut
- Sedikit garam, gula, dan merica bubuk Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
- Potong-potong ikan dori. Sisihkan.
- Adonan basah: kocok lepas telur, terigu, garam, gula, dan merica bubuk sampai tercampur rata.
- Celupkan ikan ke dalam adonan basah, lalu gulingkan ke oatmeal.
- Panaskan minyak dengan api sedang, goreng ikan sampai matang. Angkat dan tiriskan.
4. Bubur nasi ikan dori
Resep bubur nasi ikan dori bisa jadi variasi menu MPASI Si Kecil. Berikut ini bisa Bunda lihat dari buku MPASI with Love karya Bunda Zami:
Bahan:
- 50 gr ikan dori
- 2 kuntum brokoli
- Kacang polong secukupnya
- 1/2 centong nasi lembek
- 50 ml kaldu jamur
- 1 sdt minyak zaitun
Bumbu aromatik:
- 2 lembar daun jeruk
Cara Membuat:
- Kukus ikan dory dengan daun jeruk hingga matang.
- Kukus brokoli dan kacang polong.
- Siapkan tabung blender, masukkan ikan dory. kaldu, kacang polong, brokoli, nasi kemudian blender hingga halus dan saring.
- Tuang ke mangkok saji. Beri minyak zaitun dan aduk rata. Sajikan.
5. Kentang tumbuk dori
Bunda juga dapat memberikan menu kentang tumbuk dori untuk Si Kecil. Simak resepnya seperti dikutip dari buku Mommyclopedia: 99+ Resep MPASI karya Dr. dr. Meta Hanindita, Sp.A (K):
Bahan:
- 100 gram atau 1 kentang rebus ukuran sedang, haluskan
- 40 gram ikan dori fillet, cincang
- 10 gram bayam, iris tipis
- 10 gram atau 2/3 sdm margarin
- 1/2 buah bawang bombai
- 30 ml susu cair
- 50 ml kaldu ayam
- 7,5 ml atau 11/2 sdt minyak jagung, untuk menumis
- Garam secukupnya (jika diperlukan)
- Merica secukupnya (jika diperlukan)
Bumbu halus:
- 1 siung bawang putih
- 1 buah bawang merah
Cara membuat:
- Campur jadi satu kentang lumat, margarin, dan susu. Aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus dan bawang bombai hingga harum.
- Masukkan kaldu ayam dan cincangan ikan dori. Masak hingga matang.
- Masukkan kentang lumat, bayam, garam, dan merica, lalu aduk hingga tercampur rata.
- Masak hingga semua matang dan mengental.
- Saring sesuai tekstur yang diinginkan.
6. Kentang dori saus keju
Variasi menu MPASI dari olahan ikan dori, yaitu kentang dori saus keju. Bunda dapat mencoba membuatnya dengan mengikuti resep dari buku Mommyclopedia: 78 Resep MPASI karya Dr. dr. Meta Hanindita, Sp.A (K):
Bahan:
- 50 gram ikan dori
- 150 gram kentang
- 40 gram keju parut
- Tepung roti secukupnya
Saus keju:
- 40 ml susu UHT full cream
- 50 ml air untuk merebus
- 1 kuning telur
- 2 sdm tepung maizena
- Keju parut secukupnya
Cara membuat:
- Saus keju: Panaskan susu dengan api kecil, masukkan parutan keju, aduk sampai keju mencair dan susu mendidih.
- Aduk maizena, kuning telur, dan air sampai tercampur rata
- Masukkan ke dalam campuran Digital Publisusu dan keju sedikit demi sedikit sambil diaduk terus menggunakan api kecil. Angkat dari kompor.
- Kentang dori: Kukus kentang dan ikan dori secara terpisah, lalu haluskan.
- Campur kentang, ikan dori, dan keju, lalu bentuk adonan menjadi bulatan.
- Gulirkan ke tepung roti hingga permukaannya tertutup dengan rata, lalu goreng.
- Sajikan dengan saus keju.
7. Sup labu kuning ikan dori
Dikutip dari buku 365++ Variasi Menu MPASI untuk Setahun karya Tanti Enggar pangesti dan Rina Marwati, berikut ini resep sup labu kuning ikan dori:
Bahan:
- 50 gram ikan dori
- 50 gram labu kuning
- 150 ml kaldu
- 1/2 sdm margarin tawar
- 1 sdt tepung terigu
Cara membuat:
- Lelehkan margarin, masukkan tepung terigu kemudian kaldu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk.
- Masukkan labu kuning dan ikan dori.
- Masak sampai semua bahan matang.
- Angkat lalu sajikan sebagai MPASI.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(mua/fir)