Jakarta -
Saat cuaca mulai menghangat, ular menjadi lebih aktif dan mungkin Bunda akan menemukan satu di lingkungan sekitar rumah. Jika ingin menghindarinya, ada beberapa cara mengusir ular dengan bahan-bahan alami yang dapat dilakukan.
Beberapa pilihan paling sederhana, termasuk menutup lubang dan menjaga taman tetap rapi. Namun, perlu diingat bahwa ular adalah bagian berharga dari ekosistem dan banyak juga yang tidak berbahaya.
Meskipun demikian, Bunda tetap perlu mengusirnya untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
9 Cara mengusir ular dari rumah dengan bahan alami
Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menjaga lingkungan sekitar rumah bebas dari hewan berbisa ini.
1. Menggunakan daun mint
Dilansir dari laman House digest, pastikan menutupi titik masuk atau area tempat yang berpotensi menjadi sarang ular dengan menggunakan tanaman mint. Pastikan juga mint mendapatkan cukup sinar matahari dan air karena tanaman yang sehat lebih aromatik.
Dokter hewan menyatakan bahwa aroma mint yang kuat adalah alasan utama ular menghindari area yang terdapat tanaman ini.
2. Campuran minyak kayu manis dan cengkeh
Minyak cengkeh dan kayu manis mengusir ular dan hama dari halaman dan kebun. Ambil botol semprot bersih dan campurkan secangkir air dengan 1/4 cangkir minyak kayu manis dan 1/4 cangkir minyak cengkeh.
Kocok botol untuk mencampur minyak dan air sebelum menyemprotkannya. Fokuskan penyemprotan di sekeliling batas kebun, perhatikan dengan saksama dedaunan yang lebat, bebatuan, atau tempat ular sering bersembunyi.
Sebuah studi tahun 2023 yang diterbitkan Toxicon menunjukkan bahwa minyak cengkeh dan kayu manis bekerja sangat baik untuk mengusir ular karena keduanya dapat mengganggu indra ular.
3. Serai
Rawat tanaman serai agar tumbuh sehat dan kuat, serta mengeluarkan aroma yang paling kuat. Sebarkan potongan serai di seluruh kebun agar tanaman lebih tertutup. Serai dapat mengusir ular karena aroma jeruknya yang kuat.
Ujung daunnya yang tajam membuat ular kesulitan atau tidak nyaman untuk melewatinya, terutama tanaman yang rapat.
4. Garam epsom atau garam batu yang dihancurkan
Taburkan garam sebagai penghalang di titik masuk, area dengan vegetasi yang lebat, dan celah pagar. Periksa isi ulang penghalang garam setiap dua minggu, terutama setelah menyiram atau hujan karena dapat menghilangkannya.
Para ahli mengklaim garam yang dihancurkan memberikan tekstur kasar yang tidak akan dilintasi ular.
5. Bawang putih
Sebarkan bawang putih yang telah dihancurkan, pilih area di sekitar kebun yang sering didatangi ular atau tempat yang mungkin dimasuki ular.
Bau bawang putih yang kuat membuatnya menjadi pengusir ular yang kuat karena mereka membutuhkan indra penciuman untuk menjelajahi halaman.
6. Cuka
Jauhkan ular dari kebun dengan larutan cuka. Rendam kain penyerap atau kain perca dalam cuka putih, pastikan Bunda memilih bahan tahan lama yang dapat memerangkap cuka tanpa menetes. Setelah itu, letakkan kain ini di sekitar kebun, dengan fokus pada area tempat berkumpul ular.
Sifat asam cuka dan baunya yang kuat dapat mengusir ular. Selain itu, keasaman cuka dapat mengiritasi kulit ular.
7. Bawang bombai
Sebarkan bawang bombai yang telah dipotong di sekitar kebun, taruh lebih banyak bawang di titik masuk. Ganti bawang secara teratur karena bawang yang kering dan busuk tidak akan efektif, Bunda.
Memotong bawang bombai akan melepaskan senyawa sulfur, sehingga menciptakan bau yang tidak sedap dan kuat bagi ular.
8. Singkirkan sumber makanan
Dilansir dari laman CNN Indonesia, ular yang datang ke sekitar rumah biasanya mencari makanan. Salah satunya adalah kehadiran tikus. Sebaiknya, bersihkan tikus di sekitar rumah untuk menghalau ular datang.
9. Cabai rawit
Campurkan air dengan cabai rawit dalam botol semprot agar lebih merata dan semprotkan di sepanjang tepi kebun dan sekitar tanaman. Bahan dapur ini diyakini dapat mengusir ular karena kandungan capsaicinnya.
Komponen aktif itu terkenal memiliki sifat yang dapat mengiritasi, terutama jika bersentuhan dengan kulit.
Nah, itulah beberapa cara mengusir ular dengan bahan alami yang dapat Bunda lakukan agar rumah aman. Semoga bermanfaat, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/som)