Drew Barrymore Akui Jadi Baper jika Ada Orang Asing Bertanya Apakah Dirinya Menyusui

1 month ago 35

Jakarta -

Kisah menyusui dari para ibu lain di luar sana memang sangat beragam dan menarik untuk disimak, termasuk aktris Hollywood Drew Barrymore. Ia mengakui akan merasa tersinggung jika ada orang asing yang bertanya apakah dirinya menyusui atau tidak.

Sejak kehamilan dan berlanjut sesi menyusui, sensitivitas menjadi ibu memang tidak bisa dipungkiri ya, Bunda. Apalagi, fase menyusui bukanlah sesi yang mudah dilalui sehingga sering kali para ibu merasakan bagaimana bapernya ketika ada orang yang mengkritik perannya sebagai busui.

Seperti halnya aktris asal Amerika Serikat, Drew Barrymore yang mengalami fase tidak mengenakkan saat dirinya menjalani peran sebagai ibu baru.

Dalam sebuah episode The Drew Barrymore Show bertajuk Breast Show Ever, saat memandu diskusi panel yang membahas segala hal mulai dari menyusui hingga menemukan ukuran bra yang tepat, Drew membagikan soal pengalamannya menjadi ibu.

Dalam sebuah sesi di acara tersebut, Barrymore berbicara terus terang tentang pengalamannya sebagai ibu baru dengan aktris Ilana Glazer, Drew Crewer Valerie Bertinelli, dan dokter kandungan bersertifikat Dr. Kameelah Phillips.

"Saya merasa sangat aneh ketika orang-orang mendatangi saya, yang tidak saya kenal, dan bertanya apakah saya akan menyusui," akunya. "Saya seperti, 'Apa yang kamu bicarakan? Kita bahkan tidak saling kenal, tetapi kamu malah membicarakan anatomi tubuh pribadi saya.'"

Glazer mengaitkan pertanyaan tersebut dengan tubuh perempuan yang begitu sering 'diatur' dan 'dipolitisasi'.

"Semua orang, bahkan sesama perempuan, berpikir bahwa mereka dapat mengulurkan tangan dan menyentuh kamu, bertanya tentang apa yang ada di balik pakaian kamu, dengan cara gila yang tidak biasa kami lakukan kepada pria," katanya.

"Ini gila dan kami bahkan tidak menyadari bahwa kami menjadikan diri kami sebagai properti atau menerima narasi bahwa kami adalah properti ketika kami bertanya, 'Apakah kamu akan punya anak kedua? Dan apakah kamu menyusui? Sudah berapa lama?' Rasanya seperti, mengapa kita tidak berteman dan kemudian aku akan bercerita tentang dadaku," ujar Barrymore yang memiliki putri Olive, 12, dan Frankie, 10, dengan mantan suaminya Will Kopelman.

Drew memang sering kali membuka diri tentang seperti apa kehidupannya sebagai ibu baru. Dalam sesi lainnya pada November 2024, Barrymore juga mengungkapkan bagaimana 'belahan jiwa dalam akting'-nya yakni Adam Sandler membantunya merasa cukup nyaman untuk kembali berakting setelah ia melahirkan putri pertamanya pada 2012 seperti dikutip dari laman Decider.

“Saya pergi dan bekerja dengan Adam Sandler dan itu terasa aman karena saya tahu dia punya dua anak perempuan,” katanya. “Dan dia adalah seseorang yang saya percayai dengan semua yang saya tahu dan saya hanya berpikir, ‘Saya akan berdekatan dengan orang-orang yang saya tahu bekerja dan punya anak dan itu akan membuat saya merasa lebih aman."

Ibu dua anak ini juga menjelaskan peran sebagai ibu yang tidaklah mudah. Meskipun awalnya ia juga tidak tahu apa yang harus dilakukan, ketika dia memahami cara mengasuh anak, hal ini sangatlah mengasyikkan di dunia seperti dikutip dari laman People.

"Saya tahu bahwa saya sangat peduli dan saya tidak sempurna, tetapi saya akan melakukan apa pun yang saya bisa untuk melakukan ini dengan kemampuan terbaik saya, dan itu menyenangkan," kata Barrymore. "Lucu, lezat, dan hebat. Dan mereka segalanya bagi saya."

Ya, pengalaman yang dialami Barrymore mungkin juga sempat dirasakan ibu lainnya di luar sana. Bahwa menjadi ibu memang bukanlah peran yang mudah dilalui dengan segala tantangannya. Sehingga, sangatlah wajar ketika ibu menjadi lebih sensitif dengan omongan orang yang mengkritisi perannya.

Dalam sebuah studi juga ditemukan bahwa adanya bukti pertama pada manusia yang menemukan kadar prolaktin berkorelasi positif dengan sensitivitas ibu pada ibu yang menyusui. Hal ini sangat konsisten dengan gagasan bahwa lonjakan prolaktin yang ibu dapatkan dari rangsangan langsung pada puting susu saat menyusui dapat membantu meningkatkan sensitivitas ibu seperti dikutip dari laman Sciencedirect.

Itulah salah satu potret serba serbi menjadi ibu ya, Bunda. Meskipun figur publik, mereka tetaplah ibu biasa yang memiliki keterbatasan dan sensitivitas yang sama dengan ibu secara umum. Saling men-support sesama pejuang menyusui menjadi hal yang bijak sehingga proses menyusui bisa berjalan lancar bagi semua ibu di mana saja berada.

Tetap semangat mengASIhi ya, Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(pri/pri)

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online