Meski Mendekam di Penjara, Zul ZIvilia Tetap Berupaya Nafkahi Anak dan Istri

1 week ago 2

Zul Zivilia keluar dari Bareskrim Polri dengan tangan terikat kabel ties. Meski Mendekam di Penjara, Zul ZIvilia Tetap Berupaya Nafkahi Anak dan Istri / Foto: Zul Zivilia keluar dari Bareskrim Polri dengan tangan terikat kabel ties. (Adrial Akbar/detikcom)

Jakarta, Insertlive -

Zul Zivilia masih mendekam di balik jeruji besi terkait kasus narkoba. Seperti diketahui, Zul divonis hukuman 18 tahun penjara dan denda sebesar Rp 1 miliar usai terbukti bersalah sebagai pengedar narkoba.

Akibat kasus yang menjeratnya, Zul mengaku sampai sudah putus asa. Bahkan, ia sudah tak mau lagi untuk kembali bermusik.

"Di awal-awal itu orang sudah pada tahu saya musisi, tapi saya merasa putus asa di sini, nggak mau lagi main musik," ungkap Zul Zivilia di Lapas Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, Selasa (5/11), dilansir dari Detikcom.


Walaupun begitu, tak bisa dipungkiri Zul tetap harus memikirkan anak dan istrinya. Meski dirinya mendekam di balik jeruji besi, Zul tetap berusaha untuk menafkahi anak dan istrinya.

Bahkan, Zul sampai meminta agar dirinya ditempatkan untuk bantu-bantu di tempat masak atau pembinaan religius. Tetapi, pihak Lapas justru memberikan semangat kepada Zul untuk tetap bermusik.

Berkat dukungan itu, Zul akhirnya memutuskan untuk kembali mengeluarkan karya meski ia masih berada di balik jeruji besi. Bersama bandnya, Zul mengeluarkan single terbaru bertajuk Setia Walau Tak di Sampingmu.

"Pertimbangannya (rilis lagu dari Lapas) banyak sih, yang paling ini pertimbangan pribadi ya untuk ekonomi juga. Mudah-mudahan bisa membantu ekonomi keluarga saya juga," ungkap Zul.

Meski mendekam di penjara, Zul masih mampu mencukupi kebutuhannya sendiri tanpa merepotkan keluarganya. Hal tersebut berkat kesempatan yang diberikan pihak Lapas untuk ia dan badn di Lapas Gunung Sindur manggung di luar.


"Selama ini kan saya di dalam hanya diberikan kesempatan oleh beliau ini untuk ngamen dan menghibur, tapi ya itu cuma bisa buat saya sendiri. Ya minimal saya tidak merepotkan keluarga di luar sana," tuturnya.

Sama halnya seperti kepala rumah tangga lainnya, Zul tetap mengkhawatirkan nasib anak dan istrinya. Ia mengaku bersyukur tetap diberi rezeki untuk menafkahi anak dan istrinya, meski ia di penjara.

"Yang paling saya khawatirkan itu gimana biaya sekolah anak-anak, tapi alhamdulillah ada aja rezekinya," paparnya.

Sementara itu, Retno Paradinah, istri Zul Zivilia kini berusaha untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari keluarga kecilnya selepas suaminya di penjara. Selain royalti lagu Zul Zivilia, Retno juga memutuskan untuk menjadi MUA.

"Royalti ada, di situ ada dari tiga lembaga. Ada yang satu yang setahun sekali, ada yang tiga bulan sekali, sama ada yang dua tahun sekali," ungkap Retno Paradinah, istri Zul Zivilia ditemui di Studio Trans7, Jakarta Selatan, Selasa (29/10).

Retno juga mengaku kerap mendapat uang dari hasil Zul Zivilia ngamen. Selama di penjara, Zul sering manggung bersama band Lapas. Ia kerap menyimpang uang hasil saweran untuk dikasih kepada istrinya saat menjenguk dirinya di Lapas.

"Kalau dia ngamen suka ada uang nyawer dan dia simpan. Jadi pas saya ke saya, uang hasil saweran di kasih ke anak," ungkap Retno lagi.

(kpr)

Tonton juga video berikut:

ARTIKEL TERKAIT

Loading Loading

BACA JUGA

detikNetwork

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online