Personal Color Analysis Bantu Bunda Tampil Lebih Fresh dan Cantik Maksimal di Hari Raya

11 hours ago 4

Jakarta -

Hari Raya Idul Fitri sudah di depan mata, sudah siap melakukan berbagai persiapan di rumah? Jelang Lebaran, saatnya menyiapkan outfit Lebaran hingga menata hidangan di meja makan.

Berbicara soal penampilan di Hari Raya, penting dipersiapkan sejak sekarang. Namun, memilih busana Lebaran sebaiknya disesuaikan dengan personal color masing-masing.

Tak perlu fomo dengan tren warna tahun ini, karena belum tentu sesuai dengan personal color masing-masing. Penting untuk memilih warna apparel dan makeup yang pas dengan warna kulit, rambut, dan mata agar terlihat stand out di Hari Raya.

Setuju ya, pilihan warna busana dan make up sangat berpengaruh pada tampilan seseorang. Untuk mengetahui hal ini, Bunda bisa melakukan personal color analysis.

colo

Personal color analysis

Tengah booming belakangan ini, personal color analysis bertujuan untuk menganalisa dan mengetahui tone warna yang sesuai dengan penampilan seseorang. Dilihat dari undertone masing-masing.

Setelah mengetahui hasil personal color analysis, kamu bisa memaksimalkan penampilan di hari spesial. Melalui warna personal yang tepat, akan menjadi petunjuk dalam memilih make up, rambut, apparel, hingga aksesoris.

Certified Personal Color Analyst, Nihel Rashiqa, mengungkap penting untuk mencari warna yang tepat sesuai dengan tone kulit.

Personal color analysis adalah cara mencari warna yang tepat agar wajah kita agar terlihat sehat, segar, berseri, dan tidak kusam. Bagaimana menemukan harmonisasi antara kulit dan warna yang kita gunakan mulai dari makeup sampai pakaian.

"Ini adalah cara menemukan color palette yang pas sama muka kita agar lebih stand out," ungkap Nihel di acara HaiBunda, Bunda Buka Bareng Lazada di Hotel Mercure Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Senin (17/3/2025).

Berbicara mengenai personal color analysis, sudah mulai dikenal di Indonesia sejak tahun 2017. Lalu mulai booming di tahun 2020, di mana orang-orang sudah mulai aware dalam menemukan warna terbaik yang membuat wajah lebih stand out.

Ada beberapa cara untuk menemukan personal color yang tepat. Berikut di antaranya:

Proses analisa undertone menjadi langkah yang paling penting menentukan warna personal masing-masing orang. Tentukan undertone, apakah warm atau cool dengan membandingkan beberapa warna.

"Salah satunya, dengan warna orange dan pink yang bisa membantu kita untuk menemukan undertone skin," lanjutnya.

Ketika melakukan analisa, akan terlihat kulit yang sehat di tone orange. Ini artinya masuk ke dalam tipe warm undertone. Sedangkan warna kulit wajah yang kelihatan sehat dan berseri di tone warna pink masuk ke cool undertone.

Buka Bareng HaiBunda x LazadaBuka Bareng HaiBunda x Lazada/ Foto: Marcelino Kuky

Warna hangat di antaranya lebih ke sinar kekuningan, hijau, cokelat, dan orange. Kalau yang cool atau warna dingin lebih mengarah ke sinar pink, biru, dan ungu.

Analisa selanjutnya yaitu dengan seasonal color analysis. Untuk cool undertone, terbagi menjadi summer dan winter. Sementara warm terbagi menjadi spring dan autumn.

Apakah semua pemilik kulit cerah cocok dengan warna lembut? Proses analisa warna personal akan menemukan jawabannya, karena belum tentu semua pemilik kulit cerah cocok mengenakan warna lembut. Terkadang, justru membuat kulit semakin pucat.

"Sementara kita mencari warna yang membuat wajah lebih berseri dan tidak seperti orang sakit," imbuh Nihel.

Terakhir, dapat melakukan intensity color analysis untuk menemukan tingkat kecerahan warna yang paling tepat.

Pada 4x4 color system USA, terbagi menjadi empat intensity warna, di mana masing-masing season terbagi menjadi empat intensitas tersebut.

Pertama, pure yaitu warna asli yang tidak tercampur apapun. Selanjutnya ada tinted, warna asli yang bercampur putih sehingga warna akan terlihat lebih pucat dan cerah.

Selanjut, ada intensity toned yaitu warna asli yang bercampur abu-abu sehingga warna akan lebih smokey. Terakhir, intensity shaded adalah warna asli yang tercampur hitam sehingga membuat warna yang lebih deep atau gelap.

"Kalau mengetahui intensity sudah tidak melihat cerah atau tidaknya, tetapi lebih ke kontras antara rambut, alis, kulit, bola mata, dan warna bibir," terang Nihel.

Persiapan hidangan Lebaran

Selain mengetahui personal color analysis, tak kalah penting untuk mempersiapkan hidangan Lebaran. Bersama digital creator food & cooking, Citra Febriana atau akrab disapa Mamabrins, kita akan langsung diajak cooking demo menu simple nan lezat untuk sajian Hari Raya Idul Fitri.

Menyajikan makanan lezat untuk tamu tak perlu repot. Bunda dan keluarga di rumah bisa menyajikan long john sandwich, tahu gejrot, dan es buah pelangi.

Berbeda dari hidangan Lebaran pada umumnya, long john sandwich juga cocok untuk menjamu tamu di Hari Raya. Cara penyajian yang praktis dan cepat, bisa membuat para Bunda lebih santai dan menikmati momen keluarga di hari spesial.

Bagi Mamabrins, memilih menu Lebaran harus yang praktis dan bisa disiapin dadakan. Serta jenis hidangan yang bisa mengajak tamu masak sendiri, jadi bisa untuk ngeriung dan cepat dibuat.

"Selain itu bisa juga sajikan makanan ringan seperti siomay, batagor, dan cilok, bakso, dan makanan-makanan jadul yang cepat disajikan dan anak muda yang nggak tahu," ungkap Mamabrins menambahkan.

"Jadi tuan rumah nggak repot, membebaskan tamu untuk bikin sendiri."

Buka Bareng HaiBunda x LazadaBuka Bareng HaiBunda x Lazada/ Foto: Marcelino Kuky

Tak hanya sajian praktis, menurut Mamabrins bisa juga menyiapkan makanan Lebaran yang awet dan tidak cepat basi. Di antaranya bisa membuat sambal goreng hati, rendang, hingga lapis daging yang awet karena dibuat tanpa santan.

"Kalau mau sajian ayam rahasianya di pengolahannya, jadi mulai dari nyucinya harus bersih dan bagian ayam di rongga seperti jantung ayam dibilas pakai air panas selama lima menit baru diolah, jadi darah-darah ayam tidak anyir lagi," imbuhnnya.

Selain itu, salah satu hal yang tak kalah penting adalah proses penyimpanan makanannya. Jangan buru-buru menyimpan makanan, karena harus tunggu dingin dulu baru dimasukkan ke store.

"Jadi, kalau ingin menjamu tamu di hari berbeda, tinggal memanaskan secukupnya," lanjutnya.

Setelah mengetahui cara memilih baju, makeup, hingga pilihan warna fashion yang pas dengan personal color , kita tentunya tak perlu takut lagi terlihat kusam di Hari Raya. Begitu pula dengan persiapan hidangan di hari spesial, sudah ada inspirasi mau menyajikan hidangan Lebaran yang praktis dan mudah dibuat.

Tips belanja persiapan Lebaran

Belanja semua kebutuhan Hari Raya bisa semakin mudah dengan memanfaatkan aplikasi Lazada. Dalam satu aplikasi, dapat memanfaatkan berbagai kanal mulai dari LazMall, LazMart, LazBeauty dengan berbagai promo menarik selama Ramadhan, beserta gratis ongkir.

"Menyambut bulan suci Ramadan dan Hari Raya, kami memahami kebutuhan para Bunda untuk berbelanja keperluan harian, fashion , hingga perawatan diri sebagai persiapan Lebaran. Melalui Lazada Ramadan Sale yang berlangsung dari 25 Februari hingga 3 April 2025, kami ingin menghadirkan pengalaman belanja yang hemat, praktis, dan cepat di LazMart untuk kebutuhan harian, serta di LazMall untuk produk fashion dan brand original. Dalam acara hari ini, para Bunda juga bisa mendapatkan inspirasi sajian Lebaran yang perlengkapannya tersedia di LazMart, serta mengetahui warna-warna terbaik untuk tampil gaya di Hari Raya lewat produk pilihan di LazMall," ujar Head of Communications Lazada Indonesia, Rani Wisnuwardani.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(rap/rap)

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online