TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah lembaga survei telah merilis hasil hitung cepat dengan kemenangan pasangan calon (paslon) nomor 2, Khofifah-Emil pada Pilgub Jatim 2024. Namun, tim pemenangan paslon nomor urut 3, Tri Rismaharini-Gus Hans mengklaim pihaknya unggul 5 persen.
Ketua Tim Pemenangan Risma-Gus Hans, KH Imam Buchori Cholil mengatakan bahwa timnya juga melakukan hitung cepat secara mandiri dengan sampel 800 Tempat Pemungutan Suara (TPS) se-Jawa Timur. Hasilnya, Risma-Gus Hans unggul 5 persen dari Khofifah-Emil.
“Para relawan kami memotret C plano dan hasil perhitungan secara internal, kami masih unggul 5 persen," kata pria yang akrab disapa Ra Imam itu di Surabaya, Rabu 27 November 2024.
Ra Imam menjelaskan, hasil quick count Risma-Gus Hans dari versi timnya mencapai 48 persen. Diikuti oleh Khofifah-Emil 43 persen dan Luluk-Lukman 9 persen.
Kendati demikian, dia menegaskan bahwa hitung cepat timnya bukan untuk menolak hasil quick count dari sejumlah lembaga survei. Pihaknya hanya ingin menyampaikan bahwa tim paslon 3 juga memiliki quick count versi internal.
“Sebenarnya kami tidak menyangkal. Ini hanya menyampaikan bahwa kami punya quick count sendiri dengan metode sudah sampaikan," kata Ra Imam.
Selanjutnya, timnya juga akan mengumpulkan data real count melalui para saksi di tiap daerah untuk dicermati. Pihaknya pun optimis Risma-Gus Hans masih memiliki peluang untuk memenangkan Pilkada Jatim 2024.
"Tentu kami optimis sampai proses ini berakhir. Setidaknya dari perhitungan real count, nanti baru kami memberikan update terbaru," tutur Ra Imam.
Sementara itu, juru bicara Risma Gus Hans, Abdul Aziz mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu semua tim relawan untuk mengirim hasil C1. Pihaknya pun berjanji akan berjuang sampai akhir.
"Kami akan berjuang sampai akhir. Kami optimistis sampai proses berakhir penghitungan asli dan akan diberikan tanggapan terbaru," tandas Aziz.
Berdasarkan hasil quick count beberapa lembaga survei, pasangan Khofifah-Emil unggul dibanding calon lainnya di Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2024.
Hasil Quick Count Pilgub Jawa Timur
=======
1. Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim
Charta Politika Indonesia: 8,24 persen
2. Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak
Charta Politika Indonesia: 57,15 persen
3. Tri Rismaharini-KH Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans
Charta Politika Indonesia: 34,6 persen