Curhat Alyssa Soebandono saat Anak Pertamanya Hafal 3 Juz Al-Quran, Bikin Terharu dan Banjir Pujian

2 months ago 32

Perasaan bahagia tengah dirasakan oleh artis cantik Alyssa Soebandono, Bunda. Belum lama ini, ia bercerita bahwa anak pertamanya, Rendra, baru saja menambah hafalan juz Al-Qur'an.

Hal ini diungkapkan langsung oleh perempuan yang akrab disapa Icha ini melalui laman Instagram-nya. Ia mengunggah video serta potret saat Rendra ditasmi.

Icha juga membagikan curahan hatinya saat mengingat kembali perjuangan sang putra dalam menghafal Al-Qur'an. Bahkan, Icha menyebut Rendra sempat meragukan dirinya.

Curhatan Alyssa Soebandono saat putra sulungnya hafal Al-Qur'an

Dikutip dari akun Instagram @ichasoebandono, Bunda tiga anak ini mengungkapkan rasa syukurnya ketika mengantar anak pertamanya ke atas panggung acara kelulusan hafidz Al-Qur'an. Icha menyebut bahwa Rendra sangat gigih dan mengerahkan tenaganya untuk bisa menghafal juz 28.

"Kali ketiga, kau ukir kembali jalan itu. MasyaAllah Tabarakallah. Beberapa bulan terakhir, hari demi hari dilewati dengan segala keterbatasannya. Mengerahkan sekuat tenaga pun berusaha dengan gigih. Kembali melanjutkan perjalanan yang pernah ditempuh sebelumnya, menelusuri indah di hadapan-Nya," ungkap Icha, Selasa (11/2/2025).

Selama menghafal, Icha mengungkap Rendra kehilangan waktunya untuk bermain. Bahkan, tidak jarang suaranya serak karena sering berlatih. Meski begitu, semangat Rendra tidak pernah luntur untuk menghafal Al-Qur'an, Bunda.

"Bunda tahu semua ini tidak mudah untukmu. Paham sekali bagaimana rasanya bernegosiasi untuk dapat bermain di sela pembinaannya. Ataupun terkadang lelah hingga suara serak karena harus berlatih," tulisnya Icha.

"Namun, semangat itu tidak pernah luntur dari dirimu. Meski keraguan kerap muncul sehingga kau lontarkan pertanyaan 'Abang bisa enggak ya, Bunda?'," sambungnya.

Alyssa Soebandono ungkap rasa bangga pada sang putra

Alyssa Soebandono dan Keluarga

Alyssa Soebandono dan Keluarga/Foto: Instagram: @ichasoebandono

Seluruh kerja keras yang dilalui Rendra pun membuahkan hasil. Icha juga mengungkapkan rasa bangganya pada sang putra yang sudah mampu melawan rasa grogi dan keraguan.

"Alhamdulillahilladzi bini’ matihi tatimmush shalihaat. Sekali lagi, kamu berhasil, Nak. Hari ini, menjadi jawaban dari pertanyaanmu. Kau ukir kembali jalan itu, kali ketiga," ujar istri Dude Harlino ini.

"Setelah juz 30 & 29, kini juz 28 telah ditasmi’kan. Meski tak sempurna, namun bagi Bunda semua sudah sangat luar biasa. Kemampuan yang ditunjukkan melawan rasa grogi menepis keraguan," lanjut Icha.

Icha juga terus menyemangati Rendra agar terus belajar. Ia pun mengucapkan terima kasih karena telah memberikan hadiah yang luar biasa.

"Tetap semangat dalam belajar, Sayang. Ayah dan Bunda akan selalu ada di sini. Terima kasih atas hadiah yang begitu luar biasa untuk Ayah dan Bunda, Sayang. Terus melaju tanpa lelah bersama-sama, ya dengan Ayah, Bunda, Malik, dan Aulia. Allahumma Baarik, jaga Allah selalu, di manapun, kapanpun," kata Icha.

Banner Puasa Qadha

Ramai dikomentari netizen

Banyak netizen yang memuji gaya parenting Alyssa Soebandono dan Dude Harlino, Bunda. Mereka pun ikut terharu karena Alyssa bisa mendidik anak-anak yang hebat dan menjadi penghafal Al-Qur'an.

"MasyaAllah tabarakallah, jadi ikut terharu anak hebat dunia akhirnya. Bersyukurlah kedua orang tua yang punya anak Hafidz Al-Qur'an yang dapat mahkota membuat saksi di yaomil akhir," kata seorang netizen.

"MasyaAllah tabarakallah. Beda dari artis lain. Ini sih yang paling keren, orang tuanya benar-benar hebat."

"MasyaAllah tabarakallah, benar-benar kagum sama hal seperti ini, mereka orang tua unggul yang menciptakan generasi penghafal Al-Qur'an. Semoga kelak anak-anak saya juga menjadi anak saleh salihah yang bisa menjadi penghafal Al-Qur'an dan bisa menjaga hafalannya," papar netizen lainnya.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

Saksikan juga video usia ideal anak belajar membaca Al-Qur'an berikut ini:

[Gambas:Video Haibunda]

(mua/fir)

Loading...

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online