Konser boy group K-Pop SEVENTEEN di Jakarta belum lama ini meninggalkan banyak cerita unik dan menarik. Salah seorang penggemar yang juga seorang Bunda, rela datang ke konser dengan membawa peralatan pumping ASI.
Kisah ini dibagikan Bunda dengan akun TikTok @anakpakzoel. Melalui video singkat yang dibagikan, Bunda ini memperlihatkan cooler bag ASI dengan alat pumping dan apron menyusui yang dibawanya saat menonton konser.
"POV Busui Ngonser," tulisnya di awal video. HaiBunda telah mendapatkan izin untuk mengutip konten ini.
Video berdurasi 27 detik ini juga menunjukkan saat sang Bunda pumping di tengah konser. Ia tampak terduduk di bangku penonton dengan menggunakan apron menyusui. Tak berapa lama, ia mengeluarkan ASI perah dan menempatkannya di kantong ASI.
"Pumping pas konser, riweh ya?!" tulisnya di bagian video tersebut.
Unggahan diakhiri dengan video saat Bunda ini menggendong anaknya. Dari caption yang ditulis, tampaknya Bunda ini tak kapok untuk kembali 'fangirl' meski sudah menjadi seorang ibu.
"Izin istirahat fangirl bentar ya SVT (SEVENTEEN), ada yang harus diurus dulu. Tenang, bakal balik lagi kok," ungkapnya.
Unggahan Bunda ini banyak mendapat respons dari netizen. Ternyata, ada beberapa netizen yang juga pernah mengalaminya.
"ihhhh sama kaya kaka akuu nganterin aku konser ive sambil pumping dan aku sangatt bertrimakasii bngttt padahal keliatannya ribed harus bawa alat pumpingnya," tulis akun @me***.
"Wah aku dulu jg gtu wktu nonton konser blackpink. Bawa coolerbag, ice gel. Pulang2 bawa 4 kantong asip," ujar @cy***.
"aku di pink B juga pumping....semangat," ungkap akun @21***.
Manfaat memerah ASI atau pumping
Ilustrasi Pumpung ASI Perah Menyusui/ Foto: Getty Images/iStockphoto/NorGal
Memerah atau memompa ASI merupakan cara terbaik untuk memenuhi nutrisi anak. Tak hanya itu, pumping juga dapat mencegah masalah di payudara selama proses menyusui, Bunda.
"Ada banyak alasan mengapa seorang ibu harus memompa ASI-nya, mulai dari meredakan pembengkakan, meningkatkan produksi ASI, hingga mengumpulkan ASI untuk diberikan ke anak bila ibu sedang tidak bisa bersama bayinya (misalnya saat kembali bekerja)," kata dokter anak Lauren Crosby, M.D., F.A.A.P, dikutip dari What to Expect.
"Bagi para ibu yang ingin memberikan ASI kepada bayinya tetapi tidak dapat menyusui karena suatu alasan, misalnya pelekatan yang buruk atau produksi ASI yang rendah, maka memompa ASI dapat memastikan ibu tetap dapat memberikan bayi mereka ASI yang sangat berharga," sambungnya.
Apa pun alasannya, pumping ASI memiliki sejumlah manfaat. Berikut menfaatnya:
- Bunda tidak harus menjadi satu-satunya yang bertanggung jawab untuk memberikan ASI ke Si Kecil, karena Ayah juga dapat membantu, sehingga dapat meningkatkan bonding dengan anaknya.
- Memompa ASI memungkinkan Bunda untuk meningkatkan produksi ASI bahkan sebelum bayi membutuhkan lebih banyak ASI, sehingga Bunda dapat menyimpan ASI yang berlebih untuk digunakan nantinya.
- Memompa ASI memberi Bunda kesempatan untuk menyumbangkan ASI yang berlebih kepada ibu-ibu yang tidak dapat menyusui bayinya sendiri tetapi ingin memberikan manfaat ASI kepada anak-anaknya.
Demikian cerita Bunda yang tetap pumping ASI saat menonton konser, serta manfaat memerah ASI. Semoga informasi ini bermanfaat ya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Simak juga 3 manfaat memompa ASI di malam hari, dalam video berikut:
(ank/ank)
Loading...