Aurelie Moeremans berhasil mengejutkan publik setelah mengumumkan kabar bahagianya di media sosial. Aurelie mengungkap telah resmi menikah dengan sang pujaan hati seorang praktisi terapi chiropactic, Tyler Bigenho.
Aktris ini mengumumkan pernikahannya dengan mengunggah sebuah video yang menampilkan perjalanan cintanya dengan sang suami di tahun 2024.
Perjalanan cinta Aurelie Moeremans dan Tyler Bigenho
Seperti yang diketahui, Aurelie pertama kali mengungkap tengah menjalin hubungan spesial dengan Tyler pada pertengahan Juni 2024. Sejak saat itu, keduanya kerap mengunggah kebersamaan mereka yang terlihat semakin romantis.
Pada September 2024, perempuan 31 tahun ini kembali mengumumkan kabar bahagia telah dilamar oleh Tyler. Tak butuh waktu lama, keduanya langsung mengadakan pesta pertunangan di Los Angeles, California, Amerika Serikat.
Acara ini dilangsungkan secara sederhana dan hanya dihadiri oleh keluarga besar, termasuk orang tua Tyler. Momen itu pun sempat diunggah oleh Aurelie di akun Instagram pribadinya dengan menggunakan tagar engagement party.
Meski perjalanan cintanya terbilang cepat, Aurelie memiliki hubungan yang dekat dengan ibunda Tyler. Perempuan keturunan Belgia ini bahkan pernah mendapatkan buku spesial dari ibu mertuanya yang berisi semua hal tentang Tyler.
Setelah resmi bertunangan, Aurelie dan Tyler hampir tidak pernah secara blak-blakan mengungkap waktu pernikahan mereka, Bunda.
Aurelie Moeramans dan Tyler Bigenho resmi menikah
Perjalanan Cinta Aurelie Moeramans dan Tyler Bigenho hingga Menikah di California/Foto: Instagram/@drtylerbigenho
Belum lama ini, Aurelie dan Tyler mengumumkan pernikahan mereka di awal tahun 2025. Video yang diunggah di akun Instagram pribadinya itu ditutup dengan momen saat keduanya dinyatakan sebagai suami dan istri.
“No better way to end this beautiful year (Tidak ada cara yang lebih baik untuk mengakhiri tahun yang indah ini),” tulis Aurelie, dikutip dari laman Instagram@aurelie, Kamis (2/1/2025).
Melalui video tersebut, Aurelie dan Tyler terlihat mengucap janji di catatan sipil di California, Amerika Serikat. Aurelie tampil cantik mengenakan dress casual putih dengan riasan yang sederhana, sementara Tyler memakai baju hitam casual.
Tyler juga mengunggah foto bersama Aurelie di Instagram Story. Ia menuliskan kata ‘Wife’ dengan emoticon hati merah yang ditujukan untuk istrinya.
Kabar pernikahan itu juga disambut bahagia oleh rekan artis yang meramaikan kolom komentarnya dengan ucapan selamat.
"Congratulations," tulis aktris Ayushita.
"Kakaaaa Congratulations," ujar bintang sinetron Megan Domani.
"Selamat kepada pasangan yang berbahagia aaaaahhh, sangat bahagia untuk kalian, mendoakan agar kalian hidup penuh dengan cinta dan kegembiraan dan kebahagiaan dan saling menghormati dan semua yang kalian inginkan," tulis artis Ira Wibowo.
"Nyawwwww congratulations," kata artis dan Bunda dua anak Kimberly Ryder.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
Saksikan video di bawah ini juga, ya, Bunda.
(asa/fir)
Loading...