TEMPO.CO, Semarang - Persatuan Purnawirawan Polri mendukung pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin dalam Pemilihan Kepala Daerah Jawa Tengah atau Pilkada Jateng 2024. Dukungan itu mereka berikan bersama sejumlah komunitas lain bertempat di Kecamatan Gunungpati Kota Semarang pada Selasa, 12 November 2024.
Ketua PP Polri Cabang Kota Semarang, Kushartono, menyatakan, alasan mereka mendukung Luthfi karena berlatar belakang sama. "Kami ini temannya bapake. Hari ini kami bisa bertemu bersama dan nyatakan dukungan," kata dia dilansir dari siaran pers yang dibagikan Tim Luthfi-Yasin.
Luthfi mengatakan dia telah mengantongi dukungan dari Presiden Prabowo Subianto. "Saya telah mendapatkan perintah dan dukungan dari Pak Prabowo dan Pak Jokowi. Program yang kami usung linier dengan bapak presiden," ujar dia.
Luthfi merupakan pensiunan Polri dengan pangkat terakhir Komisaris Jenderal. Meski bukan lulusan Akademi Kepolisian kariernya cukup moncer. Dia menjabat Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah sejak 2020 hingga 2024. Ketika Joko Widodo menjadi Wali Kota Solo, Luthfi adalah Kaporesta Solo.
Sementara pasangannya, Taj Yasin merupakan mantan wakil gubernur Jawa Tengah. Periode sebelumnya dia bergandengan dengan Ganjar Pranowo. Pada Pemilihan Umum lalu Yasin mendaftar sebagai Dewan Perwakilan Daerah. Dia terpilih namun mengundurkan diri dan kembali maju sebagai calon wakil gubernur.
Luthfi-Yasin diusung Koalisi Indonesia Maju atau KIM Plus. Mereka berhadapan dengan pasangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.