Salah satu nama yang cocok untuk anak perempuan dan mengandung makna yang indah adalah Rumaisha. Nama ini memiliki nuansa Islami dan kesan anggun bagi anak perempuan.
Nama Rumaisha menggambarkan sosok yang anggun, elegan, dan berwibawa sebagai anak perempuan, sesuatu yang diharapkan akan menjadi sifat Si Kecil kelak. Dengan nama yang unik dan daya tarik yang kuat, Rumaisha menjadi nama yang disukai banyak orang.
Di Indonesia, nama Rumaisha masih terbilang jarang sehingga menghadirkan keunikan tersendiri bagi Si Kecil. Berbeda dengan Indonesia, Rumaisha sangat populer di Arab untuk menyambut kelahiran bayi perempuan dikutip dari laman Baby Center.
Selain terdengar modern, nama Rumaisha juga memiliki nuansa indah dan elegan, sehingga cocok untuk anak perempuan yang tumbuh menjadi sosok yang anggun dan penuh kasih sayang. Harapannya, Si Kecil bisa menjadi pribadi yang dikelilingi cinta serta mampu menyebarkan kebahagiaan di sekitarnya.
Arti nama Rumaisha
Nama Rumaisha memiliki makna yang sangat indah untuk anak perempuan. Dalam Bahasa Arab, Rumaisha berarti sebuket bunga atau perawi hadis. Hal ini berarti mengandung harapan bahwa Si Kecil dapat membanggakan diri dan keluarga dengan prestasi yang didapatkan layaknya bunga.
Sementara itu, Rumaisha juga dapat mencerminkan akhlak yang baik layaknya seorang perawi hadis. Dengan nama Rumaisha, Si Kecil memiliki sifat yang mulia, jujur, anggun, elegan, berwibawa, dan peduli dengan orang-orang di sekitarnya.
Rangkaian nama dengan nama depan Rumaisha dan Arti
Bunda dapat merangkai nama Rumaisha sebagai nama depan yang cantik dan harum seperti bunga.
1. Rumaisha Saiqa
Rumaisha Saiqa artinya sebuket bunga yang bersinar dan bercahaya
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Saiqa bermakna bersinar dan bercahaya
2. Rumaisha Saira
Rumaisha Saira artinya bahagia seperti hadiah sebuket bunga
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Saira bermakna bahagia
3. Rumaisha Salifah
Rumaisha Salifah artinya sebuket bunga yang berharga
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Salifah bermakan berharga
4. Rumaisha Samira
Rumaisha Samira artinya sebuket bunga yang luar biasa dan cerdas
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Samira bermakna batu mulia, luar biasa, dan cerdas
5. Rumaisha Shakila
Rumaisha Shakila artinya sebuket bunga yang cantik rupawan
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Shakila bermakna cantik rupawan
6. Rumaisha Soraya
Rumaisha Soraya artinya sebuket bunga yang indah
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Soraya bermakna indah
7. Rumaisha Tahira
Rumaisha Tahira artinya sebuket bunga yang suci
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Tahira bermakna suci
8. Rumaisha Tazara
Rumaisha Tazara artinya sebuket bunga yang anggun
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Tazara bermakna anggun
9. Rumaisha Tyesha
Rumaisha Tyesha artinya sebuket bunga yang sehat
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Tyesha bermakna sehat
10. Rumaisha Umaiza
Rumaisha Umaiza artinya sebuket bunga yang cemerlang dan cantik
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Umaiza bermakna cemerlang dan cantik
11. Rumaisha Unaysah
Rumaisha Unaysah artinya sebuket bunga yang ramah
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Unaysah bermakna ramah
12. Rumaisha Azzahra
Rumaisha Azzahra artinya sebuket bunga yang sangat baik dan cerdas
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Azzahra bermakna sangat baik dan cerdas
13. Rumaisha Barika
Rumaisha Barika artinya sebuket bunga yang sukses
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Barika bermakna orang yang sukses
14. Rumaisha Basyura
Rumaisha Basyura artinya sebuket bunga yang ceria, gembira, dan optimis
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Basyura bermakna ceria, gembira, dan optimis
15. Rumaisha Dafani
Rumaisha Dafani artinya sebuket bunga yang cantik seperti rembulan
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
- Dafani bermakna seseorang yang cantik dan rembula
Kombinasi nama dengan nama belakang Rumaisha dan maknanya
Selain sebagai nama depan, nama Rumaisha juga dapat menjadi nama belakang yang elegan dengan nuansa Islami.
1. Afiqa Rumaisha
Afiqa Rumaisha artinya sebuket bunga yang cerdas
- Afiqa bermakna cerdas
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
2. Aiza Rumaisha
Aiza Rumaisha artinya sebuket bunga yang mulia
- Aiza bermakna mulia
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
3. Amara Rumaisha
Amara Rumaisha artinya sebuket bunga dengan kecantikan yang abadi
- Amara bermakna kecantikan yang abadi
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
4. Badia Rumaisha
Badia Rumaisha artinya sebuket bunga yang unik
- Badia bermakna unik
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
5. Carmen Rumaisha
Carmen Rumaisha artinya taman bunga
- Carmen bermakna taman
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
6. Ceisya Rumaisha
Ceisya Rumaisha artinya sebuket bunga yang cantik mempesona
- Ceisya bermakna bidadari surga yang cantik mempesona
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
7. Chana Rumaisha
Chana Rumaisha artinya sebuket bunga kesayangan
- Chana bermakna kesayangan
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
8. Chessy Rumaisha
Chessy Rumaisha artinya sebuket bunga kedamaian
- Chessy bermakna kedamaian
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
9. Ciara Rumaisha
Ciara Rumaisha artinya sebuket bunga yang terang dan bersih
- Ciara bermakna terang dan bersih
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
10. Daisha Rumaisha
Daisha Rumaisha artinya sebuket bunga yang hidup
- Daisha bermakna hidup
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
11. Daniza Rumaisha
Daniza Rumaisha artinya sebuket bunga kegembiraan
- Daniza bermakna kegembiraan
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
12. Delisa Rumaisha
Delisa Rumaisha artinya sebuket bunga yang bahagia
- Delisa bermakna bahagia
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
13. Elea Rumaisha
Elea Rumaisha artinya buket bunga yang cerah dan bersinar
- Elea bermakna cerah dan bersinar
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
14. Elesa Rumaisha
Elesa Rumaisha artinya buket bunga yang elegan
- Elesa bermakna elegan
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
15. Elina Rumaisha
Elina Rumaisha artinya buket bunga kecerdasan
- Elina bermakna kecerdasan
- Rumaisha bermakna sebuket bunga
Gambaran sifat dan karakter nama Rumaisha
Rumaisha merupakan sosok yang cantik dan menawan dengan pesona yang membuat orang merasa nyaman di dekatnya. Kecantikannya tidak hanya tampak dari luar, tetapi juga dari dalam melalui karakter yang cerdas dan penuh ketulusan.
Rumaisha juga memiliki pemikiran yang tajam dan kemampuan untuk menganalisis situasi dengan baik, sehingga menjadi pribadi yang tidak hanya menarik tetapi juga berwawasan luas. Sebagai sosok yang setia dan penuh welas asih, Rumaisha menunjukkan kasih sayang yang tulus pada keluarga dan teman-temannya. Ia sangat peduli terhadap perasaan orang lain dan selalu siap membantu ketika dibutuhkan.
Melalui sikap penyayang dan simpati, ia menjadi teman yang bisa diandalkan, selalu ada untuk memberi dukungan tanpa pamrih. Dengan karakter yang tulus, Rumaisha tak hanya cantik dari segi penampilan, ia memancarkan kebaikan dan ketulusan yang menenangkan orang-orang di sekitarnya.
Artis atau tokoh populer dengan nama Rumaisha
Salah satu tokoh dengan nama Rumaisha adalah Rumaisha Ummu Sulaim binti Malhan. Ia merupakan wanita tangguh dan berani yang memeluk Islam.
Saat memeluk Islam, ia ditentang oleh banyak orang, termasuk suaminya Malik bin Nadhar. Malik meminta Rumaisha untuk melepas Islam dan mengatakan bahwa ia telah murtad dari agama sebelumnya. Namun, Rumaisha tetap berpegang teguh pada agama Islam kemudian bercerai dengan suaminya.
Setelah bercerai, Rumaisha dilamar oleh seorang wartawan yang bernama Abu Thalhah. Kemudian, mereka bersatu dengan landasan iman dan Islam setelah Abu Thalhah memeluk Islam. Akan tetapi, pernikahan mereka mendapatkan cobaan dengan anaknya yang sakit keras hingga meninggal dunia. Dengan kesabarannya, Rumaisha tetap berusaha untuk bangkit kembali dan mengajak Abu untuk mengikhlaskan semua yang telah ditakdirkan oleh Allah.
Demikian ulasan tentang arti nama Rumaisha dan 30 rekomendasi nama untuk anak perempuan, indah dan harum seperti bunga. Apakah Bunda tertarik menyematkan nama Rumaisha untuk Si Kecil? Semoga bermanfaat ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(rap/rap)