Industri hiburan Korea Selatan turut berdua atas kecelakaan tragis pesawat Jeju Air di Bandara Internasional Muan yang mengakibatkan banyak korban jiwa. Sebagian besar selebriti Korea Selatan menggunakan bunga krisan putih sebagai ungkapan belasungkawa.
Pesawat Jeju Air dengan nomor penerbangan 7C2216 yang terbang dari Bangkok, Thailand, menuju Bandara Internasional Muan, jatuh pada Minggu (29/12/2024). Pesawat tersebut membawa total 181 penumpang, termasuk 179 warga negara Korea Selatan dan 2 warga negara Thailand.
Dari jumlah tersebut, diketahui sebanyak 179 penumpang meninggal dunia dan hanya 2 orang yang berhasil diselamatkan.
Sejumlah selebriti Korea bagikan foto bunga krisan putih
Menanggapi kabar duka itu, industri hiburan menyampaikan belasungkawa. Tiga stasiun penyiaran utama membatalkan program variety show yang dijadwalkan dan menggantinya dengan liputan berita khusus.
Selain itu, MBC Entertainment Awards 2024, yang dijadwalkan malam juga langsung dibatalkan.
Penyiar Jun Hyun Moo mengubah gambar profil mengubah gambar profil Instagram-nya menjadi gambar bunga krisan, sebagai simbol duka cita, dan membagikan pesan.
“Berduka cita atas para korban kecelakaan pesawat Muan,” tulis Jun Hyun Moo, dikutip dari laman allKpop, Senin (30/12/2024).
Komedian Park Na Rae dan Park Myung Soo juga mengunggah foto bunga krisan putih dilengkapi dengan pesan duka cita untuk para korban.
Sementara itu, banyak selebriti lainnya, termasuk G Dragon, Jo Se Ho, Song Eun Yi, Sung Si Kyung, Song Ga In, Jang Yoon Jung, Do Kyung Wan, Jang Sung Kyu, Lee Sang Min, hingga Ahn Bo Hyun berbagi pesan berkabung dengan foto bunga krisan untuk menghormati para korban.
Makna bunga krisan putih
Makna Bunga Krisan Putih yang Dipakai Artis Korea sebagai Ucapan Duka untuk Korban Jeju Air/Foto: Getty Images/iStockphoto/miwa_in_oz
Bunga krisan dianggap sebagai salah satu bunga terpopuler di dunia, selain mawar. Bunga ini terdiri dari 150 varietas dengan makna yang berbeda.
Melansir dari laman bloom college, krisan masih berkerabat dengan chamomile dan pertama kali dibudayakan lebih dari 3000 tahun yang lalu. Daun dan bunga krisan masih banyak digunakan untuk keperluan kuliner dan pengobatan.
Secara keseluruhan, bunga yang sangat cantik ini dipercaya sebagai simbol optimisme dan kegembiraan. Namun, setiap warna bunga krisan memiliki arti yang berbeda.
Warna bunga krisan memiliki arti penting dalam budaya China, Korea, dan Jepang. Bunga krisan putih melambangkan kesedihan dan ratapan, sedangkan bunga krisan merah secara tradisional melambangkan cinta dan kasih sayang bagi orang Jepang.
Sementara itu, bunga krisan putih yang digunakan sejumlah selebriti Korea Selatan sebagai ungkapan duka atas kecelakaan pesawat Jeju Air, secara tradisional merupakan bunga untuk pelayat.
Krisan putih masih dipilih banyak orang untuk disemprotkan di pemakaman dan ditaruh di makam. Warna ini juga dipercaya melambangkan cinta dan kesetiaan yang tulus.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
Saksikan video di bawah ini, ya, Bunda.
(asa/som)
Loading...