Imam Besar Istiqlal Nasaruddin Umar Tak Menyangka Dapat Tugas dari Prabowo Jadi Menteri
3 months ago
41
Senin, 14 Oktober 2024 20:49 WIB
Imam Masjid Istiqlal KH Nasaruddin Umar, saat menghadiri undangan presiden terpilih Prabowo Subianto, Senin, 14 Oktober 2024. Nasaruddin mengatakan ditugaskan di kementerian yang tidak jauh dari kegiatannya sebagai imam besar Istiqlal. TEMPO/Nandito Putra
Iklan
TEMPO.CO, Jakarta - Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar, menjadi salah satu tokoh yang diundang Presiden terpilih, Prabowo Subianto ke rumahnya di Jalan Kartanegara Senin 14 Oktober 2024. Dia mengaku mendapatkan tugas sebagai menteri di kabinet Prabowo-Gibran mendatang.
"Saya tidak menyangka mendapatkan undangan untuk membantu beliau di dalam pemerintahan mendatang," kata Nasaruddin kepada awak media di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan, Senin, 14 Oktober 2024.
Nasaruddin enggan menyebutkan pos kementerian yang akan ditempatinya. Namun demikian, dia memberikan bocoran bahwa kegiatan kementerian yang akan dipimpinnya tidak akan jauh dari aktivitasnya sebagai imam besar Masjid Istiqlal.
"Tidak akan jauh-jauh dari kegiatan keagamaan dan aktivitas saya sehari-hari," ujarnya.
Dia mengklaim sebelumnya tidak pernah membicarakan perihal posisi menteri bersama Prabowo atau orang dekat Ketua Umum Partai Gerindra itu. "Saya baru jam enam sore tadi ditelepon, setelah berbuka puasa," katanya.
Iklan
Nasaruddin enggan berkomentar saat ditanya apakah ikut menandatangani pakta integritas sebagai menteri di kabinet mendatang.
Menjelang pelantikan dirinya sebagai Presiden, Prabowo Subianto mengundang puluhan pejabat dan kalangan profesional ke kediamannya di Jalan Kartanegara No.4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Para tamu undangan tersebut merupakan sosok yang bakal menduduki kursi menteri di kabinet Prabowo-Gibran mendatang.
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.
Video Pilihan
Sri Mulyani Dipanggil Prabowo, Akan Kembali Jadi Menteri Keuangan?
22 menit lalu
Sri Mulyani Dipanggil Prabowo, Akan Kembali Jadi Menteri Keuangan?
Menteri Keuangan Sri Mulyani termasuk di antara tokoh yang diundang presiden terpilih untuk ditawari jabatan menteri dalam pemerintahan mendatang.
Golkar Minta Kader yang Jadi Calon Menteri Siaga jika Dipanggil Prabowo
30 menit lalu
Golkar Minta Kader yang Jadi Calon Menteri Siaga jika Dipanggil Prabowo
Golkar telah meminta para kadernya yang menjadi kandidat calon menteri untuk bersiaga jika dipanggil Presiden terpilih Prabowo Subianto.
Prabowo ingin Calon Menterinya Teken Pakta Integritas
1 jam lalu
Prabowo ingin Calon Menterinya Teken Pakta Integritas
Para calon menteri yang dipanggil Prabowo ke Kertanegara hari ini telah menandatangani pakta integritas beberapa waktu lalu.
Kabinet Prabowo Bakal Diisi 46 Kementerian, Seknas Fitra: Anggaran Bakal Bengkak Luar Biasa
1 jam lalu
Kabinet Prabowo Bakal Diisi 46 Kementerian, Seknas Fitra: Anggaran Bakal Bengkak Luar Biasa
Seknas Fitra menyebut rencana Prabowo menambah kementerian menjadi 46 bakal menyebabkan beban anggaran yang besar tahun depan. Bagaimana hitungannya?
Menkeu Sri Mulyani Tampak Hadir di Kartanegara
1 jam lalu
Menkeu Sri Mulyani Tampak Hadir di Kartanegara
Menkeu Sri Mulyani terlihat hadir memenuhi undangan Prabowo Subianto di kediamannya, Senin malam.
Calon Menteri Prabowo Ikut Pembekalan di Hambalang Besok
1 jam lalu
Calon Menteri Prabowo Ikut Pembekalan di Hambalang Besok
Dasco mengatakan para calon menteri Prabowo akan mengikuti pembekalan di Bukit Hambalang Sentul, Bogor besok.
Sekjen Gerindra Bilang Prabowo dan Megawati Pasti Bertemu
1 jam lalu
Sekjen Gerindra Bilang Prabowo dan Megawati Pasti Bertemu
Menjelang pelantikan sebagai presiden, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani menyatakan Prabowo dipastikan akan bertemu Megawati.
Maman Abdurahman Bilang Diminta Prabowo Jadi Menteri UMKM
1 jam lalu
Maman Abdurahman Bilang Diminta Prabowo Jadi Menteri UMKM
Politikus Partai Golkar, Maman Abdurahman, mengatakan dirinya diminta oleh Prabowo Subianto sebagai Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Golkar Bantah Dapat Jatah Menteri Lebih Banyak karena Tukar Guling dengan Ketua MPR
2 jam lalu
Golkar Bantah Dapat Jatah Menteri Lebih Banyak karena Tukar Guling dengan Ketua MPR
Sekjen Golkar, Muhammad Sarmuji, membantah bahwa partainya mendapatkan lebih banyak jatah menteri karena tukar guling dengan Partai Gerindra, yang mengisi kursi Ketua MPR.
Yusril Ihza Sebut Ditugaskan Prabowo jadi Menko Hukum dan HAM
2 jam lalu
Yusril Ihza Sebut Ditugaskan Prabowo jadi Menko Hukum dan HAM
Yusril Ihza Mahendra mengatakan Prabowo Subianto menugaskan dirinya untuk menjadi calon Menteri Koordinator Hukum dan HAM