Resep Makanan Pencegah Penyakit Stroke

5 hours ago 3

Jakarta -

Tahukah Bunda? Menyertakan berbagai makanan sehat dalam pola makan dapat membantu mencegah risiko stroke. Sebab, pilihan makanan tertentu dapat mengurangi penumpukan kolesterol di arteri yang menjadi penyebab penyakit tersebut.

Dilansir dari laman healthline, mengonsumsi makanan yang mengandung banyak lemak jenuh, lemak trans, dan natrium sering kali dikaitkan dengan peningkatan risiko stroke.

Kabar baiknya, diet kaya flavonoid, antioksidan, dan lemak sehat dapat mengurangi risiko penyakit tersebut. Untuk itu, kali ini Bubun akan membantu membagikan beberapa resep makanan yang dapat mencegah stroke.

Resep makanan pencegah penyakit stroke

Ada banyak pola makan yang disarankan untuk mencegah stroke, meningkatkan jumlah asupan buah dan sayuran, hindari makanan berkolesterol tinggi seperti daging merah dan gorengan, makan makanan yang kaya omega-3, hingga kurangi asupan garam.

Dikutip dari buku Menu Pencegah dan Atasi Stroke karya Tuti Soenardi, berikut beberapa menu sederhana yang dapat Bunda ikuti untuk mengurangi risiko penyakit stroke.

1. Resep frikadel ikan

Bahan:

  • 100 gram fillet ikan kakap, cincang
  • 6 embar roti tawar
  • 2 sdm cincangan bawang bombai
  • 1 sdm cincangan bawang putih
  • 1 iris jahe
  • Sedikit merica bubuk
  • Sedikit pala bubuk
  • 1 putih telur ayam
  • 1 sdt minyak, untuk mengolesi wajan grill

Cara membuat:

  1. Blender cincangan fillet ikan kakap, roti tawar, semua bumbu, serta putih telur ayam hingga halus. Setelah itu, angkat.
  2. Bagi menjadi empat bagian, bentuk bulat pipih dan grill hingga berwarna kuning kecokelatan. Setelah itu, angkat.
  3. Hidangkan frikadel ikan selagi hangat sebagai lauk.

2. Resep salad nicoise

Bahan:

  • 100 gram lettuce, iris kasar
  • 100 gram tomat, potong dadu besar
  • 100 gram mentimun hijau, potong bulat
  • 1 butir telur ayam rebus, kupas
  • 50 gram jamur kaleng

Bahan dressing vinaigrette:

  • 1 sdm cincangan halus bawang bombay
  • 1 sdm cincangan halus bawang putih
  • 2 sdm air jeruk lemon
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 5 sdm minyak zaitun
  • 1/2 blok kaldu instan

Cara membuat:

  1. Dressing vinaigrette: Campur menjadi satu semua bahan, aduk-aduk, hingga merata. Setelah itu, sisihkan.
  2. Penyelesaian: Atur irisan kasar lettuce, potongan dadu besar tomat, dan potongan bulat mentimun hijau di dalam mangkuk salad. Beri irisan telur ayam rebus dan jamur kaleng.
  3. Hidangkan salad nicoise disiram dressing vinaigrette.

3. Resep sup bokchoy ikan dan baby corn

Bahan:

  • 500 ml kaldu
  • 25 gram potongan kecil bokchoy
  • 50 gram potongan kecil baby corn
  • 50 gram potongan kecil daging kakap
  • 2 sdm irisan kecil bawang bombai
  • 1 sdt cincangan bawang putih
  • 1 iris jahe
  • 1/2 sdt minyak wijen
  • 1 sdm kecap ikan
  • 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • Sedikit merica bubuk

Cara membuat:

  1. Rebus kaldu, masukkan irisan kecil bawang bombai, cincangan bawang putih, dan jahe hingga mendidih.
  2. Masukkan potongan kecil baby corn dan potongan kecil daging kakap, beri kecap ikan, sedikit merica bubuk, dan minyak wijen.
  3. Terakhir, masukkan potongan kecil bokchoy, kentalkan dengan maizena yang sudah dilarutkan dengan sedikit air, masak hingga mendidih dan angkat.
  4. Hidangkan sup bokchoy ikan dan baby corn selagi panas sebagai lauk.

Nah, itulah beberapa resep makanan pencegah penyakit stroke yang dapat Bunda konsumsi untuk kesehatan. Meski begitu, Bunda juga disarankan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter ya.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!

(asa/fir)

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online