Datang ke Kediaman Prabowo, Pramono Anung Sebut Silaturahmi dan Saling Mendoakan

3 months ago 36

TEMPO.CO, Jakarta - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung berkunjung ke kediaman presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, pada Selasa siang, 15 Oktober 2024.

Pramono menyebut pertemuan itu dalam rangka silaturahmi. "Pokoknya silaturahmi saling mendoakan. Alhamdulillah berjalan dengan baik," kata Pramono, saat ditemui usai blusukan di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa, 15 Oktober 2024.

Ketika ditanya perihal apakah mendapat tawaran di kabinet Prabowo-Gibran, politikus PDIP ini menjawab dengan konteks yang berbeda. "Yang nawar adalah anak saya supaya saya jangan capek-capek," kata Pramono.

Adapun sejumlah nama yang berkunjung ke kediaman Prabowo Subianto itu diproyeksikan untuk menjadi calon wakil menteri dan calon kepala badan di kabinet Prabowo-Gibran. Kedatangan Pramono di rumah Prabowo pada siang tadi memantik pertanyaan, sebab dia juga melaju menjadi calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024.

Pramono tidak secara tegas menyatakan alasan dirinya mendatangi kediaman Prabowo Subianto. Kendati begitu, juru bicara tim sukses Pramono Anung-Rano Karno, Chico Hakim, memastikan bahwa Pramono dan Rano Karno tetap akan bertarung di Pilkada Jakarta.

Iklan

"Mas Pram bertemu dengan Bapak Prabowo Subianto semata-mata sebagai pembawa pesan Ibu Megawati Soekarnoputri," kata Chico, dari keterangan tertulis yang diterima Tempo. "Kaitan dengan pertanyaan seputar Pilkada, Mas Pram tetap fight sebagai calon gubernur, bukan calon menteri."

Lebih lanjut, Chico menerangkan bahwa kedatangan Pramono ke kediaman Prabowo Subianto itu sebagai bukti bahwa mantan Sekretaris Kabinet ini diterima oleh semua pihak dalam tataran politik. Terutama sebagai komunikator yang baik.

Pilihan editor: Profil Abdul Mu'ti, Sekum PP Muhammadiyah yang Dapat Jatah Menteri Prabowo

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online