Janji Kun Wardana di Debat Kedua Pilgub Jakarta, Optimalisasi Digital

2 months ago 37

TEMPO.CO, Jakarta -- Calon Wakil Gubernur Jakarta Kun Wardana mengatakan ingin mengoptimalkan ekonomi digital untuk meningkatkan kesejahteraan sosial. Kun menyampaikan sejumlah program yang diyakininya dapat menggenjot ekonomi digital tersebut. “Untuk memungkinkan ekonomi digital ini tumbuh, maka perlu penggelaran infrastruktur digital,” ujar Kun saat memaparkan visi-misi di debat kedua pemilihan gubernur atau pilgub Jakarta di Beach City International Stadium, Jakarta Utara, pada Ahad, 27 Oktober 2024.

Dalam sesi paparan visi-misi itu, Kun berjanji memberikan layanan kepada masyarakat Jakarta jika memenangkan pemilihan kepala daerah (pilkada) Jakarta 2024 ini. Adapun sejumlah janji yang dipaparkannya yakni memberikan internet gratis bagi penduduk Jakarta, menyaring konten-konten negatif, dan menjadikan JAKI (Jakarta Kini) sebagai super apps yang dapat digunakan warga Jakarta untuk mengakses layanan kesehatan, pendidikan, keuangan, dan transportasi.

Selain layanan tersebut, Kun menyampaikan keinginannya untuk meningkatkan teknologi aplikasi ojek online untuk memberikan kesejahteraan bagi warga Jakarta dengan mata pencaharian tersebut. Ia memastikan, nantinya tidak ada potongan untuk pengemudi ojek online dan akan memberikan BPJS Ketenagakerjaan sebagai jaminan kecelakaan kerja. 

Dia juga menyampaikan rencana optimalisasi teknologi  berlanjut tersebut bertujuan untuk memperbaiki tata kelola data penduduk Jakarta dengan teknologi blockchain. “Dengan teknologi blockchain yang akan menjamin keamanan dan menjamin transparansi,” tuturnya.

Teknologi blockchain merupakan sistem penyimpanan data digital yang terhubung melalui kriptografi. Teknologi ini memungkinkan pembagian informasi secara transparan dalam jaringan bisnis. Kun yakin, dengan mengintegrasikan blockchain dapat mencegah korupsi, pungutan liar, dan manipulasi data. “Semuanya akan secure.”

Iklan

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta menyelenggarakan debat kedua bagi tiga pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Jakarta yakni Ridwan Kamil-Suswono, Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan Pramono Anung-Rano Karno. Debat dilaksanakan pada Ahad 27 Oktober 2024, pukul 19.00 WIB, di Beach City International Stadium, Jakarta Utara.

Terdapat mekanisme yang berbeda dalam pelaksanaan debat kedua ini. Sebanyak tujuh perwakilan kelompok masyarakat digaet untuk menyalurkan aspirasi mereka kepada panelis untuk kemudian dirumuskan menjadi pertanyaan. “Sehingga para panelis ini dapat menggali lebih dalam isu-isu yang berkaitan dengan ekonomi dan kesejahteraan sosial langsung dari masyarakat yang merasakan,” ujar Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU Jakarta, Astri Megatari.

Pilihan Editor:

Pramono Anung-Rano Karno Bakal Paparkan Program Baru di Debat Kedua

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online