Jakarta -
Kadar kolesterol low-density lipoprotein (LDL) yang tinggi dalam darah meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke. Itulah sebabnya Bunda dianjurkan untuk menjaga kadar kolesterol tetap sehat.
Dilansir dari laman Medical News Today, beberapa perawatan, termasuk pengobatan dan perubahan gaya hidup, dapat membantu menurunkan kolesterol LDL.
Bukan hanya itu, beberapa ramuan herbal tertentu juga diyakini dapat membantu mengendalikan kadar kolesterol dalam batas normal. Bunda ingin mencoba minuman ini?
5 Resep ramuan herbal alami untuk mencegah kolesterol naik
Berikut kumpulan resep ramuan yang terbuat dari bahan-bahan alami untuk mencegah kolesterol naik:
1. Resep ramuan herbal pertama
Ramuan herbal pertama yang dapat Bunda ikuti adalah campuran ubi jalar merah, kurma Tionghoa, jahe segar, dan cengkih. Berikut cara membuatnya dari buku Ramuan Herbal Penurun Kolesterol karya Prof. H. Hembing W.
Bahan:
- 250 gram ubi jalar merah, potong-potong
- 10 butir kurma Tionghoa
- 10 gram jahe segar, memarkan
- 5 butir cengkih
- 50 gram gula batu
Cara membuat:
- Rebus semua bahan (kecuali gula batu) dengan 800 cc air hingga ubi matang dan airnya tersisa 300 cc.
- Tuangkan ke mangkuk atau gelas, masukkan gula batu. Minum airnya serta makan ubi dan kurmanya.
2. Resep ramuan herbal kedua
Bahan:
- 200 gram belimbing manis
- 200 gram jeruk mandarin, kupas kulitnya
- 1/2 buah jeruk lemon, peras airnya
- 100 cc air dingin/air es
- 1 sdm madu
Cara membuat:
- Cuci bersih bahan-bahan dan potong-potong belimbing manis.
- Lalu, blender bersama bahan lain. Tambahkan air jeruk lemon dan minum.
3. Resep ramuan herbal ketiga
Bahan:
- 300 gram wortel segar
- 150 gram tomat segar
Cara membuat:
- Cuci bersih bahan-bahan, potong-potong, dan jus.
- Tuang sarinya ke dalam gelas, minum setiap pagi secara teratur.
4. Resep ramuan herbal keempat
Ada juga ramuan herbal yang dapat Bunda bikin dari buku Resep Sehat JSR: 200 Resep Menyehatkan karya Zaidul Akbar. Berikut cara membuatnya:
Bahan:
- 1 ruas jahe seukuran jempol orang dewasa
- 1 batang serai
- 1 ruas kunyit seukuran kelingking orang dewasa
- Kencur seukuran 1/2 kelingking orang dewasa
- Kayu manis seukuran 3/4 kelingking orang dewasa
- 300 ml air
- Madu secukupnya
- Perasan jeruk nipis
Cara membuat:
- Rebus semua bahan sampai aromanya keluar, Bunda.
- Tunggu sampai hangat lalu masukkan madu dan sedikit perasan jeruk nipis.
- Pindahkan ke gelas saji dan hidangkan.
5. Resep ramuan herbal kelima
Bahan:
- 3 buah wortel
- 2 batang seledri
- 1 buah jeruk nipis
- 1 jeruk lemon
- Kunyit seukuran 1,5 jempol orang dewasa
- 1 ruas jahe seukuran jempol orang dewasa
- 1 daun kale ukuran besar
- 1/4 sdt lada hitam
- Sedikit air
Cara membuat:
- Campur semua bahan dengan menggunakan blender.
- Ramuan ini dapat dikonsumsi dua kali sehari.
- Jika suka, Bunda dapat menambahkan madu. Sebaiknya, diminum dengan air hangat.
Nah, itulah beberapa resep ramuan herbal alami untuk mencegah kolesterol naik. Selamat mencoba, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/fir)