Mensesneg Pratikno Benarkan Bakal Ditunjuk sebagai Menteri oleh Prabowo
1 month ago
8
Senin, 14 Oktober 2024 18:36 WIB
Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, memberikan keterangan kepada awak media di depan kediaman Prabowo Subianto, Jalan Kartanegara Nomor 4, Jakarta Selatan, Senin , 14 Oktober, 2024. Mantan Rektor UGM ini mengaku bakal diangkat sebagai menteri oleh Prabowo. TEMPO/Nandito Putra
Iklan
TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Sekretariat Negara, Pratikno, mengonfirmasi bahwa dirinya akan ditunjuk sebagai menteri oleh Presiden terpilih, Prabowo Subianto. Namun demikian, Pratikno enggan berkomentar pos kementerian yang diberikan kepadanya.
"Yang jelas saya kembali ditugaskan oleh Pak Prabowo untuk membantu di kabinet," kata Pratikno usai bertemu Prabowo di rumahnya, jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin, 14 Oktober 2024.
Pratikno terpantau datang di kediaman Prabowo sekitar pukul 16.30 WIB dan keluar pada pukul 17.11 WIB. Dalam pertemuan tersebut, Pratikno mengatakan mendapatkan petunjuk dari Prabowo.
Prabowo berpesan agar Pratikno dan para menteri lainnya untuk bisa kompak dan mendukung kebijakan pemerintah. "Pesan Prabowo mendukung kebijakan beliau dan menekankan kerja sama dalam tim," katanya.
Pratikno merupakan Menteri Sekretaris Negara dua periode. Mantan Rektor Universitas Gadjah Madah ini dilantik sebagai Mensesneg oleh Presiden Joko Widodo pada 27 Oktober 2019.
Iklan
Menjelang pelantikan sebagai presiden, Prabowo Subianto mengundang puluhan pejabat dan kalangan profesional ke kediamannya di Jalan Kartanegara No.4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Para tamu undangan tersebut mulai berdatangan sejak pukul 15.00 WIB.
Para tamu undangan tersebut merupakan sosok yang bakal menduduki kursi menteri di kabinet Prabowo-Gibran mendatang. Namun demikian, sebagian besar dari mereka enggan berkomentar soal posisi yang diberikan Prabowo Subianto di kabinet nanti.
Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.
Video Pilihan
Yusril Ihza Sebut Ditugaskan Prabowo jadi Menko Hukum dan HAM
6 menit lalu
Yusril Ihza Sebut Ditugaskan Prabowo jadi Menko Hukum dan HAM
Yusril Ihza Mahendra mengatakan Prabowo Subianto menugaskan dirinya untuk menjadi calon Menteri Koordinator Hukum dan HAM
Bakal Jadi Menteri Prabowo, Bahlil: Tidak Jauh dari yang Sudah Saya Lakukan
21 menit lalu
Bakal Jadi Menteri Prabowo, Bahlil: Tidak Jauh dari yang Sudah Saya Lakukan
Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia menemui Prabowo Subianto di kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Soal Jabatan Menlu, Sugiono: Apapun yang Ditugaskan, Saya Akan Laksanakan dengan Baik
28 menit lalu
Soal Jabatan Menlu, Sugiono: Apapun yang Ditugaskan, Saya Akan Laksanakan dengan Baik
Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono tidak membantah saat ditanya posisi sebagai Menlu di kabinet Prabowo-Gibran mendatang.
Kelakar Muzani soal Prabowo Panggil Sejumlah Calon Menteri: Gue Gak Dipanggil
42 menit lalu
Kelakar Muzani soal Prabowo Panggil Sejumlah Calon Menteri: Gue Gak Dipanggil
Presiden terpilih Prabowo Subianto disebutkan sudah mulai memanggil para calon menteri untuk hadir ke kediamannya pada Senin sore.
Muhaimin Siap Perkuat Pemerintahan Prabowo
1 jam lalu
Muhaimin Siap Perkuat Pemerintahan Prabowo
Muhaimin Iskandar ikut mendatangi kediaman Prabowo Subianto, hari ini. Semua tokoh yang datang ke sana merupakan calon menteri di kabinet Prabowo.
Kata Para Petinggi NasDem ihwal Tak Sodorkan Calon Menteri ke Prabowo
1 jam lalu
Kata Para Petinggi NasDem ihwal Tak Sodorkan Calon Menteri ke Prabowo
NasDem tak menyodorkan nama calon menteri ke Prabowo. Apa kata para petinggi Partai NasDem?
Ini Mereka yang Menghadap Prabowo dari Fadli Zon sampai Sekum Muhammadiyah, Calon Menteri?
1 jam lalu
Ini Mereka yang Menghadap Prabowo dari Fadli Zon sampai Sekum Muhammadiyah, Calon Menteri?
Mereka yang datang ke Prabowo termasuk Prasetyo Hadi, Sugiono, Widiyanti Putri Wardhana, Natalius Pigai, Yandri Susanto, Fadli Zon, dan Nusron Wahid .
Kata AHY soal Pemanggilan Sejumlah Calon Menteri di Rumah Prabowo
1 jam lalu
Kata AHY soal Pemanggilan Sejumlah Calon Menteri di Rumah Prabowo
Sejumlah tokoh yang disebut akan menjadi menteri mendatangi kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Ketua MPR Sebut Jokowi Berkenan Hadir ke Pelantikan Prabowo
1 jam lalu
Ketua MPR Sebut Jokowi Berkenan Hadir ke Pelantikan Prabowo
Ketua MPR Ahmad Muzani memastikan bahwa Presiden Jokowi akan datang ke pelantikan Prabowo sebagai Presiden.
Gerindra Sebut NasDem Tak Mau Tempatkan Kader di Kabinet Prabowo-Gibran
2 jam lalu
Gerindra Sebut NasDem Tak Mau Tempatkan Kader di Kabinet Prabowo-Gibran
Sufmi Dasco Ahmad, berbicara soal sikap Partai NasDem yang memilih untuk tak masuk kabinet Prabowo-Gibran.