Merasa Lebih Sehat dan Bahagia saat Bekerja, Kiky Saputri Sebut Janinnya Calon Pejuang

2 weeks ago 5

Kiky Saputri begitu antusias menceritakan kondisi janin yang ada di dalam kandungannya. Istri Muhammad Khairi ini bahkan menyebut janinnya sebagai 'calon bayi pejuang'. Sebab, Kiky merasa lebih bahagia jika dia aktif bekerja ketimbang berdiam diri di rumah yang membuatnya lemas.

"Kalau aku bilang ini bayi pejuang. Jadi memang pada saat dibawa syuting malah happy kalau di rumah doang malah lemes. Ada beberapa momen pas masih mual-mual aku izin syuting tapi keknya dia lebih suka pas lagi aktif," kata Kiky Saputri dikutip dari YouTube Insertlive.

Menurut Kiky, dia sudah tidak merasakan mual seperti di trimester pertama. Sekarang, perempuan 31 tahun ini sudah bisa menikmati makanan apa saja yang ingin dia makan. 

"Alhamdulillah sekarang enggak (mual) kaya waktu trimester pertama sebulan dua bulan tuh. Kalau sekarang udah ga ada, makan udah enak. Makanan pas awal-awal semasuknya aja. Kalau awal agak susah. Kalau sekarang pagi minum jus, telor rebus, karena udah enak makan," tuturnya.

Mantan guru honorer ini juga bersyukur kondisinya dan calon bayinya dalam kondisi sehat bisa beraktivitas seperti biasa meski jadwal syuting tak sepadat dulu. 

"Alhamdulillah selama di cek bayinya sehat, akunya sehat jadi masih bisa beraktivitas. Memang kalau sekarang aku ga sepedet dulu, lebih ke reguler aja atau off air," ucapnya. 

Tak lupa Kiky memohon doa agar kehamilannya dalam keadaan sehat dan lancar sampai proses persalinan. 

"Doain ya ya mudah-mudahan kali ini dikasih kesempatan supaya lancar sampai persalinan karena pernah keguguran kan kemarin," tutur Kiky Saputri. 

4 Faktor yang tunjukkan ciri kandungan kuat

Ilustrasi Ibu Hamil Olahraga Jalan

Foto: Getty Images/iStockphoto

Selain memastikan kehamilan tetap sehat, Bunda harus mengenal ciri-ciri kandungan kuat seperti apa. Hal ini penting karena dapat menjadi rujukan bagi bumil dalam menakar kesehatan kehamilannya. 

Bunda yang sehat tentunya lebih mungkin memiliki kandungan yang kuat. Dan, merawat diri dengan baik dapat menjadi salah satu cara yang baik untuk mendapatkan kandungan yang kuat.

Perlu diketahui bahwa tumbuh kembang yang baik selama kehamilan menjadi cara yang paling pasti dalam melacak bahwa janin berkembang menjadi bayi yang sehat.

Mendapatkan perawatan antenatal secara teratur membantu bumil mendapatkan kandungan kuat hingga persalinan.

Faktor yang tunjukkan ciri kandungan kuat

Dikutip dari laman Parents, rata-rata, janin dapat diharapkan tumbuh dengan kecepatan sekira 2 inci per bulan. Umumnya, rata-rata berat bayi saat lahir sekitar 3 kg, namun angka ini sangat bergantung pada genetik bayi.

Berikut ciri-ciri kandungan kuat juga bisa dilakukan dengan melihat beberapa parameter berikut ya, Bunda:

1. Kenaikan berat badan ibu

Penambahan berat badan dan pertumbuhan perut ibu menjadi salah satu indikator bahwa kandungan kuat dan janin berkembang dengan baik.

2. Gerakan bayi

Gerakan bayi biasanya dapat dirasakan dari sekitar 5 bulan atau 20 minggu dan setelah beberapa waktu akan terlihat pola gerakannya. Gerakan pertama bayi secara medis disebut percepatan janin.

Pada usia enam bulan, bayi akan merespons suara dengan gerakan. Dan, pada saat usia tujuh bulan, bayi akan merespons rangsangan lain seperti cahaya, rasa sakit, atau suara.

Pada saat bayi mencapai usia delapan bulan, dia akan pindah posisi dan menendang lebih aktif. Saat kehamilan mendekati masa persalinan, ruang dalam rahim lebih terbatas dan bayi lebih sedikit bergerak karena ia kehabisan ruang untuk beraktivitas.

3. Detak jantung bayi

Ukuran lain dari ciri-ciri kandungan kuat yakni diambil dari detak jantung bayi. Detak jantung bayi dapat didengar sejak minggu kelima kehamilan dan berkisar antara 100 hingga 160 denyut per menit.

4. Posisi bayi

Selama bulan terakhir kehamilan, bayi akan bergerak ke posisi kepala pertama saat ia bersiap-siap untuk persalinan dan melahirkan.

Berbicara mengenai sinyal kandungan kuat, sering kali banyak bumil yang merasakan bahwa dirinya merasakan kelelahan luar biasa khususnya trimester pertama. Hal ini menjadi salah satu tanda bahwa kandungan sehat dan berjalan dengan baik.

"Selama trimester pertama, tubuh akan terasa kelelahan. Ada sejumlah besar pekerjaan metabolisme yang terjadi dan dibutuhkan banyak waktu istirahat," ujar Dr Delisa Skeete Henry, M.D, seperti dikutip dari laman Romper.

Jika Bunda merasakan kelelahan luar biasa, sebaiknya jangan mencoba melawannya ya, Bunda. Dengarkan saja tubuh dan beristirahatlah saat Bunda memang membutuhkannya. Begitulah ciri-ciri kandungan dalam kondisi kuat dan sehat ya Bun.  Semoga informasinya bermanfaat buat Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

Saksikan juga video berikut ini:

[Gambas:Video Haibunda]

(pri/pri)

Loading...

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online