Survei Ethical Politics: Karyawan Pilih Pramono-Rano Karno, Pengangguran Pilih Ridwan Kamil-Suswono

3 weeks ago 11

TEMPO.CO, Jakarta - Konsultan Komunikasi Politik, Ethical Politics, merilis hasil survei preferensi pemilih di Pilkada Jakarta 2024. Salah satu indikator survei ini soal preferensi pemilih berdasarkan profesi mencatat antara Pramono Anung-Rano Karno maupun Ridwan Kamil-Suswono unggul dan kalah di sejumlah profesi.

Merujuk hasil survei preferensi pemilih yang diterima Tempo, profesi ibu rumah tangga lebih banyak memilih Pramono Anung-Rano Karno ketimbang Ridwan Kamil-Suswono. Perbandingannya 49,60 persen ibu rumah tangga memilih Pramono Anung-Rano Karno; sedangkan 28,25 persen memilih Ridwan Kamil-Suswono.

Sedangkan yang berprofesi sebagai karyawan sebanyak 46,43 persen menjatuhkan pilihannya ke pasangan Pramono Anung-Rano Karno. Sementara karyawan yang memilih Ridwan Kamil-Suswono hanya 29,29 persen.

Meski begitu, Ridwan Kamil-Suswono banyak dipilih oleh kalangan yang berprofesi sebagai pelajar, pasangan ini mendapatkan 54,55 persen dari kalangan tersebut, ketimbang Pramono Anung-Rano Karno yang hanya 27,27 persen.

Sementara 43,49 persen responden survei yang sedang tidak bekerja atau pengangguran banyak memilih Ridwan Kamil-Suswono; sedangkan yang memilih Pramono Anung-Rano Karno hanya 30,79 persen.

Survei ini dilakukan pada 1-10 Oktober 2024. Sampel yang dipilih dilakukan dengan metode stratified random sampling, memakai teknis pengisian kuesioner tatap muka menggunakan aplikasi. Adapun data responden yang terkumpul sebanyak 1.876.

Namun setelah diseleksi dan divalidasi lagi, hanya tersisa sebanyak 1.240 responden saja. Adapun sebaran responden ini berada di wilayah administrasi Jakarta termasuk Kepulauan Seribu. Dengan tingkat kepercayaan diklaim 95 persen dan margin errornya 2,78 persen.

Iklan

Survei preferensi pemilih disebut berbeda dengan tren elektabilitas, karena preferensi pemilih dilakukan lewat metode pendekatan yang mengajak para responden terlibat aktif sebagai prediktor di wilayahnya. Adapun jenis pertanyaan survei itu seputar calon pemimpin yang dikenalnya, disukainya, dipilihnya, dan diyakini bakal menang.

"Kami menggunakan pendekatan psikometri dan pertanyaan berjenjang untuk mengukur tingkat kesolidan atau tingkat dari masyarakat untuk menjawab pertanyaan itu," kata Direktur Eksekutif Ethical Politics, Hasyibulloh Mulyawan, saat ditemui pada agenda perilisan hasil survei, Blok M, Jakarta Selatan, Jumat, 25 Oktober 2024.

Hasyibulloh menyebut, pihaknya dibantu oleh perusahaan survei Astrabuana Sendhang Pranawa untuk mendapatkan data dari 1.240 responden di Jakarta, termasuk Kepulauan Seribu. "Dari hasil riset yang kami lakukan itu, pasangan 03 mendapatkan preferensi pemilih 45,56 persen, lalu disusul oleh pasangan 01 30 persen, dan pasangan 02 sebesar 8,47 persen," ujar Hasyibulloh.

Diketahui Pilkada Jakarta menggandeng tiga kandidat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur. Mereka di antaranya pasangan nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono, nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno.

Pilihan Editor: Makan Bergizi Gratis 'Harga Mati', Prabowo Ancam Pecat Menteri yang Tak Mendukung

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online