Arti Nama Sri dan 30 Rangkaian untuk Anak Perempuan, Doa agar Penuh Kemakmuran dan Bahagia

2 months ago 37

Salah satu nama yang sangat populer di Indonesia dan memiliki makna yang bagus adalah Sri. Nama ini memiliki akar budaya yang dalam, penuh dengan simbol kemakmuran dan kebahagiaan.

Bunda dapat memilih nama Sri sebagai nama yang penuh doa dan harapan terbaik bagi Si Kecil. Tidak hanya indah diucapkan, tetapi juga mengandung harapan besar akan kesejahteraan dalam hidup.

Dengan memberikan nama Sri, Bunda berharap mereka akan tumbuh dengan kehidupan yang penuh berkah, rezeki yang melimpah, dan selalu berada dalam lindungan Tuhan. Tak hanya itu, nama Sri juga mengandung makna kebahagiaan.

Nama ini juga mencerminkan harapan agar Si Kecil senantiasa dikelilingi oleh perasaan bahagia, tumbuh menjadi pribadi yang membawa kegembiraan bagi dirinya sendiri dan orang-orang di sekitarnya. Dengan nama ini, harapannya Si Kecil menjadi sosok yang menyebarkan aura positif dan menjadi sumber kebahagiaan bagi keluarga dan masyarakat.

Kemakmuran dan kebahagiaan adalah dua aspek penting yang banyak diidamkan oleh setiap orang tua untuk buah hatinya. Dengan nama Sri, Bunda juga menanamkan harapan besar agar Si Kecil selalu diberikan keberkahan rezeki, serta hidup dengan penuh kesejahteraan.

Arti nama Sri

Sri merupakan nama yang sempurna untuk anak perempuan. Dalam bahasa Sansekerta dan India, diambil dari kata Shri. Biasanya digunakan untuk gelar kehormatan. Sri diartikan sebagai simbol kemakmuran dan kekayaan yang menginspirasi potensi bayi yang kaya seperti dikutip dari The Bump.

Nama Sri juga dilambangkan sebagai nama untuk dewi Hindu Lakshmi yang mewakili kekayaan, kecantikan, kekuatan, dan banyak makna positif lainnya. Harapannya dengan nama Sri, diharapkan Si Kecil tumbuh menjadi pribadi yang kuat, penuh syukur, dan selalu berhasil meraih segala kebaikan yang telah dipersiapkan oleh kehidupan.

Rangkaian nama dengan nama depan Sri dan Arti

Bunda dapat merangkai nama Khansa sebagai nama depan yang menawan dan penuh kemakmuran.

1. Sri Adeeva

Sri Adeeva artinya anak perempuan yang makmur, kaya, dan lemah lembut

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Adeeva bermakna lemah lembut

2. Sri Elili

Sri Elili artinya anak perempuan yang makmur, kaya, dan cantik

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Elili bermakna cantik

3. Sri Naida

Sri Naida artinya seorang bidadari yang makmur dan kaya

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Naida bermakna seorang bidadari

4. Sri Naira

Sri Naira artinya anak perempuan yang makmur, kaya, dan bersinar

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Naira bermakna bersinar

5. Sri Nakita

Sri Nakita artinya anak perempuan yang makmur, kaya, pintar, dan bijaksana

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Nakita bermakna seseorang yang pintar dan bijaksana

6. Sri Nasifa

Sri Nasifa artinya anak perempuan yang makmur, kaya, dan adil

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Nasifa bermakna adil

7. Sri Nayyara

Sri Nayyara artinya anak perempuan yang makmur, kaya, dan bercahaya

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Nayyara bermakna bercahaya

8. Sri Obelia

Sri Obelia artinya anak perempuan yang makmur, kaya, dan kuat

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Obelia bermakna kekuatan

9. Sri Okalina

Sri Okalina artinya surga yang makmur dan kaya

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Okalina bermakna surga

10. Sri Oktaviana

Sri Oktaviana artinya anak perempuan cerdas yang makmur, kaya, beruntung, dan baik hati

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Oktaviana bermakna anak cerdas yang beruntung dan baik hati

11. Sri Parinaz

Sri Parinaz artinya anak perempuan yang makmur, kaya, cantik, dan menawan

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Parinaz bermakna cantik dan menawan

12. Sri Parvati

Sri Parvati artinya anak perempuan pecinta gunung yang makmur dan kaya

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Parvati bermakna pecinta gunung

13. Sri Qanita

Sri Qanita artinya anak perempuan yang makmur, kaya, taat, dan berbakti

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Qanita bermakna taat dan berbakti

14. Sri Rafifa

Sri Rafifa artinya anak perempuan yang makmur, kaya, dan berakhlak baik

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Rafifa bermakna wanita kaya berakhlak baik

15. Sri Raqia

Sri Raqia artinya anak perempuan yang makmur, kaya, dan lebih unggul

  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan
  • Raqia bermakna lebih unggul

Kombinasi nama dengan nama belakang Sri dan maknanya

Selain sebagai nama depan, nama Sri juga dapat menjadi nama belakang yang cantik dan penuh kekayaan.

1. Dania Sri

Dania Sri artinya karunia Allah yang cantik, makmur, dan kaya

  • Dania bermakna karunia Allah, cantik
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

2. Darissa Sri

Darissa Sri artinya anak perempuan yang bijaksana, makmur, dan kaya

  • Darissa bermakna bijaksana
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

3. Daniza Sri

Daniza Sri artinya anak perempuan yang gembira, makmur, dan kaya

  • Daniza bermakna kegembiraan
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

4. Eliana Sri

Eliana Sri artinya jawaban dari Tuhan yang berkembang maju, makmur, dan kaya

  • Eliana bermakna berkembang maju, jawaban dari Tuhan
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

5. Elisha Sri

Elisha Sri artinya anak perempuan yang baik, pintar, makmur, dan kaya

  • Elisha bermakna kebaikan dan kepintaran
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

6. Faiza Sri

Faiza Sri artinya anak perempuan yang menang, makmur, dan kaya

  • Faiza bermakna kemenangan
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

7. Falisha Sri

Falisha Sri artinya anak perempuan yang bahagia, makmur, dan kaya

  • Falisha bermakna kebahagiaan
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

8. Ghalisa Sri

Ghalisa Sri artinya wanita yang cantik, beruntung, makmur, dan kaya

  • Ghalisa bermakna wanita yang cantik dan beruntung
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

9. Ghania Sri

Ghania Sri artinya anak perempuan yang cantik, makmur, dan kaya

  • Ghania bermakna cantik
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

10. Gaitha Sri

Gaitha Sri artinya anak perempuan yang cantik, beruntung, makmur, dan kaya

  • Gaitha bermakna cantik dan beruntung
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

11. Hayfa Sri

Hayfa Sri artinya anak perempuan yang rupawan, makmur, dan kaya

  • Hayfa bermakna rupawan
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

12. Jihan Sri

Jihan Sri artinya wanita terhormat, makmur, dan kaya

  • Jihan bermakna wanita terhormat
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

13. Kalista Sri

Kalista Sri artinya anak perempuan paling cantik, makmur, dan kaya

  • Kalista bermakna paling cantik
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

14. Lanika Sri

Lanika Sri artinya anak perempuan yang terbaik, makmur, dan kaya

  • Lanika bermakna yang terbaik
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

15. Larifa Sri

Larifa Sri artinya anak perempuan yang cantik, cerdas, makmur, dan kaya

  • Larifa bermakna cantik dan cerdas
  • Sri bermakna kemakmuran dan kekayaan

Gambaran sifat dan karakter orang dengan nama Sri

Sri merupakan sosok yang mempesona dengan karisma yang kuat, selalu mampu menarik perhatian orang-orang di sekitarnya. Kehadirannya selalu glamor dan penuh daya tarik, sehingga menjadi pusat perhatian di mana pun ia berada.

Selain itu, Sri juga memiliki keberanian untuk mengutarakan pendapatnya dengan lugas dan tegas, sering kali disertai pandangan yang kritis dan cermat. Kejujuran membuatnya mudah dipercaya dan dihormati oleh orang-orang yang mengenalnya, karena ia selalu tulus dalam bertindak maupun berbicara.

Di balik pesonanya, Sri adalah pribadi yang penuh semangat dan berjiwa perasa. Ia memiliki impian besar yang menjadi pendorong dalam hidupnya dan sering kali berpegang pada harapan-harapan yang tinggi. Meski tampak kuat, Sri adalah seorang pemimpi yang mudah tersentuh oleh perasaan cinta, baik kepada orang-orang di sekitarnya maupun pada hal-hal yang ia pedulikan. Sikapnya yang lembut dan penuh kasih menjadikan Sri sosok yang mudah dicintai dan dihargai oleh banyak orang.

Artis atau tokoh populer dengan nama Sri

Salah satu tokoh dengan nama Sri adalah Sri Mulyani Indrawati, ia merupakan wanita sekaligus orang Indonesia pertama yang menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia. Jabatan ini diembannya mulai 1 Juni 2010.

Perempuan kelahiran 26 Agustus 1962 ini juga merupakan sosok yang berprestasi dengan penobatannya sebagai Menteri Keuangan terbaik Asia untuk tahun 2006 oleh Emerging Markets pada 18 September 2006 di sela Sidang Tahunan Bank Dunia dan IMF di Singapura.

Ia juga terpilih sebagai wanita paling berpengaruh ke-23 di dunia versi majalah Forbes tahun 2008 dan wanita paling berpengaruh ke-2 di Indonesia versi majalah Globe Asia bulan Oktober 2007.

Sri Mulyani juga pernah menjabat sebagai Menteri Keuangan dalam Kabinet Indonesia Bersatu. Sebelum menjadi Menteri Keuangan, ia menjabat sebagai Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas dalam Kabinet Indonesia Bersatu.

Demikian ulasan tentang arti nama Sri dan 30 rekomendasi nama untuk anak perempuan, doa agar penuh kemakmuran dan bahagia. Apakah Bunda tertarik menyematkan nama Sri untuk Si Kecil? Semoga bermanfaat ya, Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(rap/rap)

Read Entire Article
Berita Nusantara Berita Informasi Informasi Berita Berita Indonesia Berita Nusantara online Berita Informasi online Informasi Berita online Berita Indonesia online