Tidak perlu jauh-jauh pergi ke restoran Sunda Bandung atau restoran Sunda Bogor, apabila sedang ingin makan masakan Sunda, seperti nasi liwet, lalapan, nasi tutug oncom, atau pepes. Bunda dan keluarga bisa mengunjungi restoran Sunda terdekat di Jakarta. Sehingga, Bunda bisa lebih mengefisienkan waktu dan tenaga.
Restoran Sunda terdekat ini tersebar di berbagai penjuru Jakarta. Jadi, Bunda bisa mendatangi restoran Sunda yang jaraknya paling dekat dengan rumah.
Meski tidak di tempat asalnya, restoran Sunda di Jakarta ini tentunya memiliki cita rasa yang tak kalah lezat. Berikut ini restoran Sunda terdekat di Jakarta yang bisa Bunda kunjungi.
5 Restoran Sunda terdekat di Jakarta Timur
Bagi Bunda yang tinggal atau sedang berada di Jakarta Timur, beberapa restoran Sunda terdekat di Jakarta Timur ini bisa Bunda kunjungi.
1. Sambel Hejo Sambel Dadak
Sambel Hejo Sambel Dadak atau SHSD bisa jadi pilihan apabila Bunda akan mengadakan makan besar bersama keluarga tercinta. Restoran Sunda di Jakarta Timur ini menyediakan tempat yang luas, parkiran yang lega, dan suasana yang nyaman.
Sesuai namanya, restoran ini menyajikan menu sambel hejo dan sambel dadakan. Bunda juga bisa menikmati beragam menu masakan khas Sunda seperti nasi liwet, tumisan, ayam, sayur, dan sop. Selain itu, Bunda bisa memilih menu satuan atau menu paket yang disediakan restoran ini.
- Alamat: Jalan Cipinang Baru Utara Nomor 35, Cipinang, Kecamatan Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur
- Estimasi harga menu:Rp10.000 - Rp150.000Warung Nasi Ampera
2. Warung Nasi Ampera
Restoran Sunda yang satu ini pasti tidak asing lagi bagi Bunda. Warung Nasi Ampera memiliki cabang di berbagai tempat, termasuk di Jakarta Timur, tepatnya di Pulo Gadung
Warung Nasi Ampera memiliki konsep restoran yang sederhana dengan meja bersama yang panjang. Restoran Sunda ini menyajikan sajian klasik khas Sunda. Soal rasa, menu Warung Nasi Ampera tidak perlu diragukan lagi.
- Alamat: Jl. Pemuda No.79 3, RT.3/RW.1, Jati, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 13220
- Estimasi harga menu:Rp25.000 - Rp130.000
3. Lembur Sarerea
Restoran Sunda terdekat di Jakarta Timur ini mudah ditemukan lokasinya, karena Lembur Sarerea berada tidak jauh dari Bandara Internasional Halim Perdanakusuma. Maka tak heran apabila Lembur Sarerea selalu ramai pengunjung.
Lembur Sarerea menyediakan berbagai menu masakan seperti gurame pecak, paket nasi timbel, dan aneka sambel. Tempatnya juga nyaman dan instagramable.
Alamat: Jl. Angkasa No.13 1, RT.1/RW.9, Halim Perdana Kusumah, Kec. Makasar, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 13610 Estimasi harga menu:Rp.40.000 - Rp100.000
4. Sari Idaman
Sari Idaman menyediakan tempat duduk lesehan yang cocok bagi Bunda yang ingin makan sambil bercengkerama dengan keluarga. Tempatnya sejuk dan memanjakan mata.
Restoran Sunda ini menyajikan berbagai masakan, yakni nasi punclut, ikan mas, ikan patin, aneka pepes, dan masih banyak lagi dengan harga yang terjangkau.
- Alamat: Jl. Cipinang Jaya Raya No.25A, RT.15/RW.04, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 13420
- Estimasi harga menu:Rp.12.000 - Rp70.000
5. Riung Tenda
Riung Tenda merupakan salah satu restoran Sunda legendaris yang ada di Jakarta. Restoran ini telah didirikan sejak tahun 1981. Riung Tenda menyajikan berbagai makanan Indonesia, beberapa di antaranya adalah ayam bakar dan ikan gurame goreng
Menu makanan yang disajikan, dibuat dari resep tradisional menggunakan bahan segar berkualitas dan beragam bumbu rempah, Bun.
- Alamat: Jl. Balai Pustaka Timur No.2, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 13220
- Estimasi harga menu: Rp10.000 - Rp150.000
5 Restoran makanan Sunda terdekat di Jakarta Barat
Ada berbagai restoran Sunda di Jakarta Barat yang bisa Bunda kunjungi.
1. Kampung Kecil Kedoya Puri Kembangan
Apabila Bunda khawatir Si Kecil tidak bisa menyantap makanan di restoran Sunda, di Kampung Kecil Kedoya Puri Kembangan menyediakan porsi anak, Bunda. Restoran Sunda di Jakarta Barat yang satu ini menyajikan berbagai hidangan lezat seperti berbagai olahan gurame, cumi, dan tumisan.
Selain itu, Kampung Kecil Kedoya Puri Kembangan menyediakan tempat duduk di area terbuka. Suasana di restoran Sunda ini sangat sejuk berkat adanya kolam ikan di tengah area makan.
- Alamat: Jl. Puri Kembangan Jl. Kedoya Raya No.66, Kedoya Sel., Jakarta, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 11520
- Estimasi harga menu:Rp50.000 - Rp75.000
2. Saoenk Kito Susilo
Saoenk Kito Susilo bisa dijadikan referensi restoran Sunda yang dapat Bunda kunjungi. Tempat makan di sini menyediakan saung yang akan membuat pengalaman makan Bunda seolah berada di Restoran Sunda Bandung. Selain itu, Saoenk Kito Susilo memiliki tempat yang luas sehingga cocok dijadikan tempat kumpul keluarga.
Untuk menu makanannya, Saoenk Kito Susilo menyajikan berbagai pilihan menu masakan Sunda, baik paket makanan satuan atau paket keluarga.
- Alamat: Jl. Dr. Susilo I No.1, RT.13/RW.3, Grogol, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 11450
- Estimasi harga menu: Rp25.000 - Rp75.000
3. Talaga Sampireun
Talaga Sampireun adalah restoran bernuansa tradisional Sunda yang juga menyediakan live music. Restoran Sunda terdekat di Jakarta ini menyuguhkan tempat makan yang estetis nan asri, sehingga cocok untuk dijadikan tempat untuk makan bersama keluarga
Menu makanan yang ditawarkan pun beragam, mulai dari fresh seafood, aneka sayur, aneka gorengan, hingga makanan ringan. Jadi Bunda dan keluarga bisa memilih makanan sesuai selera masing-masing.
- Alamat: Jl. Lkr. Luar Barat No.1, RT.2/RW.3, Rw. Buaya, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 11750
- Estimasi harga menu:Rp15.000 - Rp250.000
4. Waroeng Sunda
Restoran Sunda ini telah berdiri sejak 1984 dan telah memiliki cabang di berbagai tempat. Waroeng Sunda menyajikan berbagai makanan khas Sunda dan Indonesia dengan cita rasa yang lezat. Serta menyediakan menu paket dan menu anak juga.
Waroeng Sunda menyediakan area tempat duduk terbuka, sehingga cocok untuk dijadikan tempat berkumpul dan makan bersama keluarga atau sahabat.
- Alamat: Jl. Panjang No.57, RT.6/RW.1, Kedoya Sel., Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 11520
- Estimasi harga menu:Rp15.000 - Rp100.00
5. Warung Nasi Sunda E’ceu Kokom
Warung Nasi Sunda E’ceu Kokom adalah restoran Sunda terdekat di Jakarta Barat yang menyediakan berbagai masakan khas Sunda, beberapa di antaranya sayur asam, tempe kecap, nasi ramesan, ikan asin, dan masih banyak lagi. Sehingga Bunda bisa memilih menu makanan favorit .
Selain itu, restoran Sunda ini menyediakan tempat duduk yang nyaman dan pelayanan yang ramah.
- Alamat: Jl. Raya Pos Pengumben No.34 D 4, RT.1/RW.6, Sukabumi Sel., Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 11560
- Estimasi harga menu: Rp75.000 - Rp100.000
5 Rumah makan Sunda di Jakarta Selatan yang favorit buat keluarga
Ada beragam restoran Sunda Jakarta Selatan yang menyajikan berbagai makanan Sunda. Berikut ini referensinya untuk Bunda.
1. Wajan Sunda
Wajan Sunda merupakan akronim dari Warung Jajan Sunda. Restoran Sunda Jakarta Selatan ini didirikan pada 2020. Wajan Sunda memiliki tempat yang luas dan nyaman, cocok untuk dikunjungi bersama keluarga.
Beragam menu disajikan dengan bahan pilihan, sehingga makanan di sini nikmat dan lezat. Beberapa menu Wajan Sunda di antaranya ikan gurame pesmol, sate sapi, bebek goreng, dan sayur asam. Selain masakan Sunda, restoran ini menyediakan pilihan minuman beragam mulai dari es lidah buaya hingga es cingcau hijau.
- Alamat: Jl. TB Simatupang No.51A, Jati Padang, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 12520
- Estimasi harga menu: Rp20.000 - Rp90.000
2. Gubug Mang Engking
Restoran Sunda Jakarta Selatan ini berada di kawasan Universitas Indonesia. Gubug Mang Engking menyediakan tempat di area terbuka serta kolam ikan yang memanjakan mata. Sehingga Bunda bisa menikmati pemandangan sambil menyantap menu makanan di sana.
Menu yang ditawarkan di Gubug Mang Engking ini yakni aneka olahan seafood, mulai dari udang, cumi, dan ikan. Selain itu ada pula karedok dan lalapan yang dapat menggugah selera makan pengunjungnya.
- Alamat: Kampus UI Jalan Danau Salam, RW.3, Srengseng Sawah, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 16424
- Estimasi harga menu: Rp50.000 - Rp100.000
3. Ikan Bakar Cianjur
Sesuai namanya, Ikan Bakar Cianjur merupakan restoran Sunda terdekat di Jakarta Selatan yang menyediakan macam-macam menu olahan ikan, seperti ikan gurame, ikan nila, dan ikan lele. Selain itu, restoran Sunda ini menyediakan nasi liwet, tumisan, gulai, sop, dan masih banyak lagi.
Ikan Bakar Cianjur memiliki banyak cabang yang tersebar di berbagai tempat. Interior Ikan Bakar Cianjur sangat luas, sehingga bisa dijadikan referensi tempat makan keluarga.
- Alamat: 6, Jl. Cipete Raya No.35, RT.2/RW.1, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 12410
- Estimasi harga menu: Rp20.000-150.000
4. Dapur Sunda
Dapur Sunda adalah restoran Sunda yang terletak di Cipete, Jakarta Selatan. Dapur Sunda memiliki bangunan luas yang cocok Bunda kunjungi bersama orang-orang terkasih.
Menu yang disediakan di Dapur Sunda adalah makanan otentik Sunda, seperti mie kocok, karedok, tutug oncom, sop gurame, ulukutek leunca, dan lalab. Tidak hanya makanannya, minuman di Dapur Sunda juga ada yang khas Sunda, salah satunya es goyobod.
- Alamat: Jl. Cipete Raya No.13, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 12410
- Estimasi harga menu: Rp50.000 - Rp100.000
5. Pondok Sunda Prasmanan Cikajang
Pondok Sunda Prasmanan Cikajang menyajikan konsep prasmanan sehingga pembeli bisa memilih menu makanan yang telah disediakan, serta mengatur seberapa banyak porsi makanan yang diinginkan. Harga menu makanan di restoran Sunda ini relatif murah.
Ada beragam menu masakan Sunda yang tersedia di Pondok Sunda Prasmanan Cikajang. Sehingga Bunda bisa memilih makanan Sunda kesukaan di sini.
- Alamat: Jl. Cikajang Jl. Wolter Monginsidi No.6, RT.6/RW.6, Petogogan, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 12170
- Estimasi harga menu: Rp25.000 - Rp75.000
5 Restoran makanan Sunda terdekat di Jakarta Utara yang populer dan rasanya enak
Ada beragam restoran Sunda di Jakarta Utara yang menyajikan berbagai makanan Sunda. Berikut ini referensinya untuk Bunda.
1. Pondok Pangandaran
Restoran Sunda Kelapa Gading ini menyediakan tempat indoor dan outdoor. Sehingga Bunda bisa memilih tempat ternyaman di restoran Sunda ini. Selain itu, Pondok Pangandaran juga memiliki ruang yang cukup luas.
Sesuai namanya, Pondok Pangandaran menyediakan berbagai makanan olahan hewan laut, mulai dari ikan bakar kue, kepiting asap, ikan kerapu tahu tausi, dan masih banyak lagi.
- Alamat: Jl. Boulevard Kelapa Gading Blok QA-1/22, RT.1/RW.6, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 14240
- Estimasi harga menu: Rp10.000 - Rp50.000
2. Daun Kelapa
Daun kelapa merupakan restoran Sunda Kelapa Gading yang memiliki konsep restoran yang estetik nan luas.
Beragam menu yang ditawarkan di restoran Sunda ini yakni nasi liwet teri, udang telor asin, sayur asam, tauge ikan asin, dan gurame pesmol. Selain itu, Bunda bisa memilih varian menu makanan Sunda lain di restoran ini.
- Alamat: Ruko Inkopal, Jl. Boulevard Bar. Raya No.1, RT.2/RW.9, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 14240
- Estimasi harga menu: Rp50.000 - Rp100.000
3. Rumah Makan Lesehan
Restoran Sunda terdekat menu beragam ini memiliki variasi harga yang terjangkau. Berbagai menu yang tersedia di Rumah Makan Lesehan yaitu pepes ayam, ayam penyet, tempe bakar, jengkol balado, dan ada beragam menu lainnya.
Restoran Sunda ini menyediakan area indoor dan outdoor. Rumah Makan Lesehan juga menyediakan menu anak.
- Alamat: Jl. Baung No.7 3, RT.10/RW.1, Lenteng Agung, Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 12610
- Estimasi harga menu: Rp25.000 - Rp50.000
4. Gubug Makan Mang Engking Kelapa Gading
Restoran Sunda di Jakarta Utara ini mengusung konsep saung yang nyaman dengan kolam ikan di bawahnya. Hal ini membuat nuansa tradisional Sunda semakin terasa. Selain itu, Gubug Makan Mang Engking Kelapa Gading menyediakan Wi-Fi yang dapat membuat pengunjung makin betah.
Menu masakan yang ditawarkan pun beragam, seperti aneka seafood, ayam, sambal, sayur, dan iga. Gubug Makan Mang Engking Kelapa Gading juga menawarkan menu anak yang bisa dinikmati Si Kecil.
- Alamat: Area Pergudangan Bulog, Jl. Pelepah Raya, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 14240
- Estimasi harga menu: Rp20.000 - Rp200.000
5. Rumah Makan Karawang
Tempat makan Sunda ini menyediakan beragam menu makanan dengan harga terjangkau, yaitu berkisar antara rentang Rp25.000 hingga Rp50.000.
Meski tempatnya tidak terlalu luas, Rumah Makan Karawang memiliki varian menu masakan Sunda yang cukup variatif. Selain itu, tempat makan ini menerima pesanan nasi box.
- Alamat: Jl. Mengkudu No.65 2, RT.9/RW.7, Lagoa, Kec. Koja, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 14270
- Estimasi harga menu: Rp25.000 - Rp50.000
5 Tempat makan khas Sunda di Jakarta Pusat yang rasanya juara
Ada beragam tempat makan Sunda terdekat di Jakarta Pusat yang menyajikan berbagai makanan Sunda.
1. Warung Nasi Alam Sunda
Tempat makan khas Sunda yang identik dengan ruangan serba kuning ini menyediakan berbagai menu makanan. Mulai dari empal, cumi asin, bawal laut goreng, dan masih banyak lagi. Uniknya, walaupun dinamakan Warung Nasi Alam Sunda, tempat ini juga menyediakan soto Betawi.
Restoran Sunda ini menyediakan meja panjang yang memungkinkan Bunda untuk mengajak keluarga ke sini.
- Alamat: Jl. H. Fachrudin No.191 13, RT.13/RW.7, Kb. Kacang, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 10240
- Estimasi harga menu: Rp25.000 - Rp50.000
2. Bu Eva Spesial Sambel
Seperti namanya, Bu Eva Spesial Sambel menyediakan lebih dari 30 macam sambel yang menggugah selera. Untuk makanannya, Bu Eva Spesial Sambel menyajikan beragam olahan ayam dan ikan nila.
Bu Eva Spesial Sambel menyediakan tempat yang nyaman walaupun tidak terlalu luas. Bagi Bunda yang cinta makanan pedas, restoran Sunda yang satu ini bisa dicoba.
- Alamat: Blok G I Jl. Bendungan Hilir No.4, RT.11/RW.3, RAYA, Tanah Abang, Central Jakarta City, Jakarta 10210
- Estimasi harga menu: Rp50.000 - Rp75.000
3. Pondok Daon Pisang
Restoran Sunda yang satu ini tidak hanya menyajikan beragam makanan Sunda, seperti karedok, pepesan, dan aneka sop. Namun ada juga makanan Manado dan Sumatera.
Pondok Daon Pisang menyediakan tempat duduk dan juga lesehan, sehingga Bunda bisa pilih tempat yang nyaman versi Bunda. Tidak hanya itu, tempat makan ini menyediakan arena indoor dan outdoor.
- Alamat: Jalan Gunung Sahari Raya No. 25C, samping kantor Pajak Sawah Besar 2, Pratama, Jakarta Pusat
- Estimasi harga menu: Rp7.000 - Rp120.000
4. Warung Makan Ibu Ida
Tempat makan yang satu ini menyajikan berbagai menu makanan khas tanah Pasundan mulai dari ayam, empal, pepes, hingga sambal. Warung Makan Ibu Ida mengusung konsep prasmanan, jadi ada berbagai pilihan menu yang bisa dipilih.
Harga menu makanan di Warung Makan Ibu Ida ini relatif murah, sehingga Bunda bisa menikmati makanan khas Sunda tanpa khawatir kantong jebol.
- Alamat: Taman, Jl. Cut Mutia No.1, RT.10/RW.5, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 10340
- Estimasi harga menu: Rp25.000 - Rp50.000
5. RM Ampera 2 Tak
RM Ampera 2 Tak menyediakan beragam menu masakan klasik Sunda seperti ayam goreng, lalapan, ikan, dan sate jeroan. Bunda bisa menikmati masakan Sunda dengan cita rasa autentik.
Apabila Bunda berkunjung ke RM Ampera 2 Tak, Bunda akan disuguhkan dengan pemandangan makanan Sunda yang melimpah. Selain itu, tempat makan Sunda ini memiliki tempat yang cukup luas.
- Alamat: Jl. Cikini Raya No.103, RT.10/RW.4, Cikini, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 10320
- Estimasi harga menu: Rp25.000 - Rp50.000
Itu dia, Bunda, 25 Restoran Sunda Terdekat di Jakarta yang bisa Bunda kunjungi bersama keluarga tercinta. Setiap resto memiliki keunggulan masing-masing, seperti harga yang terjangkau, rasa makanan yang enak, tempat yang nyaman, atau pilihan menu yang beragam. Jadi, Bunda bisa pilih restoran sesuai keinginan, ya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(som/som)